Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude

Kamis, 08 Agustus 2019 | 14:09 WIB
Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude
Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude. (Twitter/@gizayeolsung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang driver ojol tak jarang dipandang sebelah mata oleh masyarakat. Namun, mahasiswi satu ini berhasil membuktikan bahwa menjadi driver ojol juga bisa berprestasi di tingkat akademis.

Dilansir dari sebuah thread yang viral di Twitter, cerita itu diunggah oleh sebuah akun dengan nama @gizayeolsung. Ia menjelaskan bahwa dirinya adalah salah satu senior wanita gigih yang dipanggilnya Lele di kampus.

Utas itu berawal dari acara wisuda yang digelar Universitas Diponegoro. Akun @gizayeolsung bercerita tentang sosok yang membuat dirinya kagum. Perempuan itu adalah Lele dan dijelaskan sebagai juniornya Fakultas Hukum Undip.

Ia menjelaskan juga bahwa Lele ini sejak dari semester lima sudah melakukan pekerjaan menjadi seorang driver ojol, bahkan sampai Lele wisuda pada hari itu.

Baca Juga: Warganet Bagikan Pengalaman Naik Ojol PCX Electric, Begini Rasanya

"Hari ini Undip wisuda, terus dari sekian banyak foto wisudawan/ti yang rame di timeline, ini satu-satunya foto yang bikin gue merinding," kata akun tersebut.

Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude. (Twitter/@gizayeolsung)
Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude. (Twitter/@gizayeolsung)

"Lemme intoduce you. Namanya Lele, Junior gue anak FH Undip. Dari semester 5 udah ngegojek sampe dia lulus hari ini," lanjutnya.

Ia kemudian bercerita bahwa Lele ini seorang perempuan yang hebat. Tidak hanya menjadi mahasiswa biasa, Lele pun ikut organisasi debat yang selalu aktif.

Menurut cerita tersebut, Lele mulai kerja menjadi driver ojol di semester lima. Katanya, Lele kerja menjadi driver ojol karena membantu perekonomian keluarga. Dijelaskan bahwa, Lele mempunyai adik yang masih sekolah dan papanya sedang sakit.

Lele juga disebut mengambil risiko untuk mengambil konsentrasi Hukum dan Masyarakat. Rupanya, itu terkenal sebagai paling dihindari mahasiswa karena lulusnya lama. Ia pun mengungkapkan kegagumannya pada Lele.

Baca Juga: Datang Tanpa Permisi, Pengendara Ojol Ini Kena Semprot Dosen

Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude. (Twitter/@gizayeolsung)
Jadi Driver Ojol, Mahasiswi Ini Berhasil Sarjana dengan Predikat Cumlaude. (Twitter/@gizayeolsung)

"Anak jurusan Humas, delegasi lomba debat, ngegojek. Gak mudah banget menurut gue. Tapi hebatnya, gak ada dari ketiga hal itu yang dia lakuin setengah-setengah," ucapnya akun @gizayeolsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI