Kompak, Warganet Bantu Balita yang Kehilangan Boneka saat Liburan di Jepang

Rabu, 07 Agustus 2019 | 16:36 WIB
Kompak, Warganet Bantu Balita yang Kehilangan Boneka saat Liburan di Jepang
Ilustrasi boneka anak-anak (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi anak-anak, kehilangan boneka atau mainan kesayangan dapat menjadi pengalaman yang menyedihkan.

Hal itulah yang dialami seorang turis balita bernama Nora saat dia sedang liburan di Tokyo, Jepang.

Berasal dari Spanyol, Nora beserta orangtua dan boneka kesayangannya diketahui kerap pergi traveling.

Tak lupa, Nora juga mengajak Gar, boneka gurita warna biru yang memiliki motif polkadot.

Baca Juga: Sejarah Budaya Kuliner Jepang dalam Hidangan Nippon Cuisine

Sayangnya, seperti dikutip dari Sora News 24, boneka kesayangan Nora tersebut hilang saat mereka berkunjung ke Tokyo pada 22 Juli silam.

Dikabarkan, boneka itu hilang saat Nora dan orangtuanya tengah berjalan-jalan di area kuil Kanda dan Ueno Park.

Boneka Hilang Saat Liburan, Balita Ini Dapat Bantuan dari Warganet Jepang (twitter.com/NoraEtaGar)
Boneka Hilang Saat Liburan, Balita Ini Dapat Bantuan dari Warganet Jepang (twitter.com/NoraEtaGar)

Kehilangan boneka, Nora pun mengunggah berita ini di akun Twitter yang dikhususkan untuk Nora dan Gar.

"Aku tiba di Jepang untuk hari pertama liburanku dan kehilangan Gar. Kebahagiaan telah berubah menjadi kesedihan."

"Di mana kau Gar?" tambah akun tersebut dengan menggunakan bahasa Jepang.

Baca Juga: Eksklusif di Indonesia, Bandai Jepang Pamer Seri Gundam Build Divers Ini

Sayangnya, karena tidak memiliki banyak follower, unggahan tersebut awalnya tidak mendapat banyak tanggapan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI