Suara.com - Tak cuma destinasi wisata ikonik, ada pula berbagai macam kuliner ikonik yang identik dengan suatu negara.
Sebut saja rendang yang dikenal sebagai salah satu kuliner terlezat dari Indonesia, atau Italia yang terkenal dengan kelezatan pizzanya.
Selain itu, masih ada pula berbagai makanan lain yang dikenal sebagai ciri khas suatu negara dan kelezatannya sudah diakui dunia.
Dilansir dari laman Insider, inilah beberapa makanan ikonik di dunia yang harus dicoba paling tidak sekali seumur hidup.
Baca Juga: Mencicipi Lezatnya 3 Kuliner Olahan Tuna khas Maldives
1. Paella
Paella adalah makanan tradisional yang berasal dari Valencia, Spanyol namun kini lebih identik sebagai makanan khas negara tersebut.
Memiliki porsi besar, paella adalah makanan yang terbuat dari nasi, seafood, dan sayuran yang dimasak di dalam wajan berukuran besar.
2. Dimsum
Siapa tidak kenal dimsum, makanan khas China yang bisa ditemukan di banyak negara dan memiliki aneka macam isian?
Baca Juga: Bakso Barbel, Bisnis Kuliner Unik yang Dijalankan Agung Hercules
Dimsum sendiri memiliki arti "dengan sentuhan dari hati" dan merupakan kuliner yang harus dicoba.
3. Poutine
Bagi pecinta kentang goreng, poutine merupakan salah satu makanan yang harus dicoba.
Poutine adalah makanan nasional Kanada yang terbuat dari kentang goreng dengan siraman kuah gravy dan potongan keju.
4. Bagel
Berasal dari Polandia, bagel merupakan kue berbentuk mirip cincin yang terbuat dari gandum.
Bagel sendiri kini lebih banyak ditemukan di New York, Amerika Serikat dan merupakan salah satu makanan yang digemari banyak warga lokal.
5. Bibimbap
Selain kimchi, bibimbap merupakan kuliner Korea Selatan yang juga makin mendunia dan pantas dicoba paling tidak sekali seumur hidup.
Terdiri dari aneka macam sayuran, daging, dan telur, bibimbap memiliki tampilan warna yang menarik sekaligus rasa yang lezat saat dicampur menjadi satu.
6. Pho
Pho merupakan hidangan kuliner asal Vietnam yang disukai oleh banyak orang karena cita rasanya yang hangat dan gurih.
Pho sendiri terbuat dari campuran bihun, daging, dan kuah kaldu.
Awalnya merupakan makanan jalanan, pho kini bisa ditemukan bahkan di restoran di seluruh dunia.
7. Roti naan dan ayam tikka masala
Ayam tikka masala adalah hidangan asal India yang memiliki bumbu kari dan tekstur creamy serta rasa tomat.
Biasanya, ayam tikka masala disajikan dengan roti naan. Untuk memakannya, roti naan dicelupkan ke dalam kuah kari ayam kemudian disantap bersama.
Tak cuma di India, roti naan dan ayam tikka masala juga merupakan kuliner yang digemari di Inggris.