Pada pameran yang direncanakan akan dilangsungkan di Jacob K. Javits Convention Center, New York, AS, ini, terpilih 8 jenama yang akan mewakili dunia kriya nasional di paviliun Indonesia, yaitu Djalin, Kayou, Sackai Bags, Indo Risakti, Du'Anyam, Studio Dapur, Rengganis dan Kana Goods.
Sementara itu dalam Agenda Show dan Liberty Fairs yang akan berlangsung di Sands Expo Las Vegas terpilih 8 peserta yang akan diberangkatkan, Annas Tribe, KoolaStuffa, Nion dan Reinkamasi akan mewakili paviliun Indonesia di Agenda Show Sacangkan Pot Meets Pop (PMP), Elhaus. Monstore dan Bluesville sebagai penwakilan di Liberty Fairs. Jika Agenda Show adalah pameran untuk produk Sratasar, maka Liberty Fairs adalah pameran untuk produk kontemporer.
Mengulang tema tahun lalu saat berpartisipasi dalam Agenda Show 2018, paviliun Indonesia di Agenda Show dan Liberty Fairs tahun ini akan kembali memajang "ICINC presents +62Finest at Agenda Show & Liberty Fairs sebagai penanda kreativitas tanpa batas yang dimiliki oleh subsektor fashion Indonesia.
Kembalinya Bekraf untuk kedua kalinya di event Agenda Show sendiri adalah untuk mengulang keberhasilan sejumianpeserta tahun lalu yang mendapatkan kontrak pembelian serta kerjasama dengan Urban Outfitters, Inc., sebuah perusahaan ritel multi nasional yang bergerak di bidang lifestyle.
Baca Juga: Disindir Dino Patti Djalal Bukan Rapper Panutan, Rich Brian Dibela Bekraf