Suara.com - Umumnya, banyak yang menganggap pria adalah orang yang paling sulit untuk menentukan kapan mereka siap menikah dan berumah tangga.
Selain banyak pertimbangan yang perlu dipikirkan dan dilakukan, ada banyak faktor penting lain sebelum pria memutuskan untuk menjalin komitmen pernikahan.
Biasanya, ada beberapa alasan kuat mengapa pria ingin cepat menikah. Penasaran apa saja? Cek di bawah ini, yuk.
1. Mapan secara finansial
Baca Juga: Baru Menikah, Siti Badriah dan Suami Langsung Ingin Punya Anak Kembar
Hal pertama yang terlintas ketika pria ingin menikah adalah apakah dirinya sudah cukup pantas secara finansial atau belum. Kebanyakan pria akan memikirkan kemapanan dirinya sendiri terlebih dahulu.
Bagaimanapun, pikiran tak bisa menafkahi keluarga pasti akan memberi ketakutan tersendiri. Memiliki sebuah kelurga kecil yang harmonis juga menjadi impian setiap pria. Jadi, tanggung jawab ekonomi pasti akan dipikirkan dengan matang.
2. Sudah yakin dari hati
Ketika seorang pria sudah menemukan perempuan yang dicintainya dan yakin secara hati, mereka tidak butuh waktu lama untuk memutuskan menikah.
Pria ingin merasa lengkap dengan memiliki pasangan yang tetap. Saat ia merasa perempuan tersebut memenuhi kriteria sebagai calon istri, ia pun lebih siap membangun rumah tangga.
Baca Juga: Dihadiri Anak-anak Suku Asli Asuhannya, Pernikahan Guru Ini Jadi Viral
3. Kedewasaan