4. Pahami aturan pejalan kaki di Singapura

Warga Singapura terkenal tepat waktu dan selalu berjalan dengan cepat, terlebih saat berada di stasiun MRT.
Sebisa mungkin, usahakan agar kamu atau rombonganmu tidak menutup atau menghalangi jalan mereka.
Patuhi juga aturan lalu lintas yang ada, terlebih saat menyeberang jalan. Biasakan untuk menyeberang di zebra cross dan menunggu lampu pejalan kaki berubah hijau lebih dulu.
Selain itu, pahami pula bahwa warga Singapura menggunakan tangga eskalator sisi kiri untuk berdiri dan sisi kanan bagi yang hendak menyalip.
Sedangkan saat hendak naik MRT, bus, atau monorail, ingatlah untuk membiarkan penumpang yang ada turun lebih dulu sementara kita berdiri di sisi kanan-kiri pintu. Barulah setelah semua penumpang turun, kamu bisa naik ke dalam MRT atau bus.
Mudah, bukan?