Tak Perlu Pusing, Kini UMKM Bisa Kantongi Modal Sampai Rp 700 Juta

Senin, 22 Juli 2019 | 21:00 WIB
Tak Perlu Pusing, Kini UMKM Bisa Kantongi Modal Sampai Rp 700 Juta
UMKM bisa kantongi modal sampai Rp 700 juta. (Dok Ralali.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak Perlu Pusing, Kini UMKM Bisa Kantongi Modal Sampai Rp 700 Juta.

Merujuk data Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), hanya 30% dari total hampir 60 juta unit Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia yang sudah mendapatkan akses pembiayaan dari perbankan.

Padahal, UMKM telah menempati posisi penting dalam perekonomian Tanah Air.

Menurut Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), pada 2018 kontribusi UMKM terhadap produk domestik bruto (PDB) mencapai 60,34%, serta penyerapan tenaga kerja 116,73 juta orang atau 97,02% dari total angkatan kerja yang bekerja.

Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Banyak Bank Malas Salurkan Pinjaman ke UMKM

OJK mencatat, minimnya penyaluran pembiayaan bagi UMKM lantaran adanya kendala administratif, serta manajemen keuangan dan bisnis yang umumnya masih dikelola secara manual.

Meski demikian, tak sedikit juga pelaku UMKM yang kini mulai mengadopsi perkembangan digital dalam menjalankan kegiatan bisnisnya. Salah satunya adalah Ruma Catering, industri rumahan yang memanfaatkan platform marketplace sebagai jalan keluar dalam mencari permodalan.

Usaha katering yang sudah berdiri sejak 2 tahun silam tersebut tengah memasuki proses persetujuan pinjaman modal dari penyelenggara industri keuangan berbasis teknologi (Fintech) yang merupakan partner resmi online marketplace B2B, Ralali.com

Tak main-main, modal pinjaman yang diajukan Ruma Catering cukup besar yakni sebesar Rp 700 Juta. "Pinjaman dengan dana sebesar itu, rasanya sulit jika diajukan kepada pihak perbankan karena syarat dan ketentuan yang cukup ketat. Dengan dibantu Ralali.com pinjaman ini tentunya menjadi solusi yang sangat praktis dan inovatif buat pelaku UMKM seperti kami ini," ujar Anita, tim Ruma Catering dalam rilis yang dikirimkan pada Suara.com.

Isu permodalan menurutnya cukup kompleks bagi pelaku UMKM, terlebih klien Ruma Catering didominasi oleh korporat dan kantor pemerintah yang punya kebijakan masing-masing dalam sistem pembayaran. "Kami antar katering hari ini, lunas bayarnya baru dua bulan lagi. Sementara kami butuh perputaran uang cepat, sebab supplier atau vendor barang juga punya aturan khusus dalam skema bayar," tuturnya.

Baca Juga: Kampus Shopee Gandeng Dirjen Bea Cukai Ajari UMKM Terpilih Belajar Ekspor

Ruma Catering yang merupakan lini bisnis dari Griya Group, telah memberikan lapangan pekerjaan bagi lebih dari 20 karyawan. Layanan yang ditawarkan khusus untuk partai besar seperti acara pernikahan, event tertutup, dan mini bar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI