Suara.com - Makanan manis memang menjadi favorit banyak orang. Apalagi, gula memang dibutuhkan oleh tubuh karena mudah diubah menjadi energi.
Namun, jika mengonsumsi gula secara berlebihan akan meningkatkan risiko diabetes. Tak hanya itu, tapi juga membuat kulit berubah menjadi tidak sehat.
Dilansir dari laman Insider, gula adalah makanan penyebab inflamasi. Jadi, gula menyebabkan pembengkakan di dalam tubuh. Sebab, gula yang masuk ke dalam sistem pencernaan kemudian diproses.
Kemudian masuk ke dalam pembuluh darah dan menyebabkan inflamasi pada sel-sel tubuh. Inflamasi karena makanan tinggi gula seperti, sirup, permen, soda, roti, saus salad buah, gula pasir, dan lainnya akan meningkatkan insulin.
Baca Juga: Fashionista Wajib Tahu, Ini 4 Cara Hilangkan Bau Tak Sedap Pada Jaket Kulit
Ketika insulin naik, maka inflamasi juga menjadi semakin parah pada kulit. Hal tersebut membuat kulit kemerahan dan berjerawat.
Tak hanya muncul jerawat dan kemerahan, naiknya insulin juga akan merusak kolagen kulit yang disebut dengan glikasi sehingga menurunkan elastisitas kulit.
Selain itu, juga bisa mempercepat penuaan seperti timbulnya garus-garis halus dan keriput. Proses penuaan kulit inilah yang pasti tak diinginkan setiap wanita.
Apabila tak ingin hal buruk tersebut terjadi lebih cepat dari seharusnya, disarankan untuk mengurangi konsumi makanan manis mulai sekarang.
Selain itu, sangat penting untuk ditunjang dengan gaya hidup sehat, banyak minum air putih, dan rutin berolahraga.
Baca Juga: Dari Ponsel Hingga Stres Bisa Sebabkan Masalah Kulit, Kok Bisa?