2. Craco, Italia
Craco adalah sebuah kota di provinsi Matera yang punya pemandangan indah dan kerap muncul di film-film Italia dan Amerika.
Namun, sejak dilanda bencana tanah longsor, banjir, hingga gempa bumi, warga pun memilih meninggalkan kota yang terletak di lereng ini.
3. UFO Houses Sanzhi, Taiwan
Baca Juga: Chernobyl Resmi Jadi Tempat Wisata, Ukraina Gelontorkan Miliaran Dolar
UFO Houses di Sanzhi, Taiwan merupakan proyek pembangunan rumah yang dibuat menyerupai UFO.
Namun, proses pembangunan UFO Houses ini terpaksa berhenti karena pemiliknya bangkrut.
Hingga kini, UFO Houses yang berwarna-warni pun masih berdiri di Taiwan dalam kondisi terabaikan.
4. Pulau Hashima, Jepang
Terletak di selatan Jepang, Pulau Hashima adalah daerah pertambangan batu bara yang dulu makmur di tahun 1887 - 1974.
Baca Juga: Ditinggal Penduduk, Desa Sumberjaya Pascatsunami Bak Kota Mati
Namun, seiring berkembangnya zaman dan pergeseran dari batu bara ke minyak tanah, pertambangan ini pun mengalami kebangkrutan.