Menurut Santi Sandra Widjaja, GM restoran Marco, Martabak Kelapa merupakan camilan jadul orang Padang yang mulai susah ditemui bahkan di kota asalnya.
"Banyak orang Padang yang datang ke sini dan kaget karena melihat makanan masa kecilnya," kata Santi.
Martabak Kelapa sendiri memiliki tekstur yang berbeda dengan martabak manis pada umumnya. Ia dibuat lebih tipis, bahkan cenderung pipih seperti crepes.
Baca Juga: Baru di Kelapa Gading, Restoran Padang Mewah Berkonsep Nasionalis
Selain Martabak Kelapa yang legendaris, ada juga Martabak Pandan Keju Srikaya, dan Pisang Panggang Padang Gula Aren yang cocok disajikan bersama kopi.
Kalau Anda lebih memilih camilan nan gurih, restoran Marco juga menyajikan Roti Rendang yang ikonik.
Untuk urusan rasa, perpaduan roti dan rendang tidak akan membuat lidah pengunjung terkejut. Anda mungkin akan lebih terkejut karena fakta bahwa roti ternyata bisa dijadikan pengganti nasi saat menyantap rendang.
Urusan harga, restoran Marco dipatok bervariasi. Misal, Martabak Kelapa dipatok seharga Rp 26.000, Martabak Pandan Keju Srikaya Rp 29.000, Roti Rendang Rp 22.000, Es Kopi Susu Rp 37.000, Es Kopi Hitam Rp 36.000, dan Pisang Panggang Padang Gula Aren Rp 24.000.
Jam buka Restoran Marco sendiri mengikuti jam operasional mal Pasific Place, yaitu mulai pukul 10.00 sampai 22.00 WIB.
Baca Juga: Mudah Ditemui di Rumah Makan Padang, Ini Ciri Khas Randang Asli