2. Rynek Glowny, Krakow, Polandia
Rynek Glowny di kota Krakow, Polandia merupakan alun-alun bergaya abad pertengahan yang diklaim terbesar di Eropa.
Tidak hanya itu, alun-alun ini juga merupakan situs Warisan Dunia sehingga keindahannya terjaga.
Di alun-alun ini, wisatawan dapat berfoto dengan menara jam, balai kota, hingga basilika yang ada.
Baca Juga: Traveling ala Spiderman, Ini 4 Destinasi yang Muncul di Far From Home
Selain itu, Rynek Glowny juga dikelilingi oleh bangunan berwarna kuning muda dan jingga serta aneka macam bar dan tempat nongkrong lainnya.
3. Imam Square, Esfahan, Iran
Beralih ke Iran, ada alun-alun di kota Esfahan yang terkenal dengan keindahannya.
Di Esfahan, wisatawan dapat mengunjungi alun-alun yang dihiasi air mancur, barisan pepohonan, serta hamparan rerumputan yang cocok untuk berpiknik.
Tidak hanya itu, alun-alun ini juga dikelilingi istana dari abad ke-17, aneka bazar, dan masjid berdinding keramik biru yang tampak megah di latar belakang.
Baca Juga: Dari Museum hingga Hotel, 4 Destinasi Ini Dulunya Gedung Sekolah
Tertarik untuk berkunjung dan bersantai di ketiga alun-alun ini?