Menginspirasi, Pasangan Ini Keliling Dunia Pakai Bus Sekolah Bekas

Kamis, 04 Juli 2019 | 10:16 WIB
Menginspirasi, Pasangan Ini Keliling Dunia Pakai Bus Sekolah Bekas
Traveling keliling dunia pakai bus sekolah bekas. (Instagram/@tioaventurabus)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keliling dunia mengunjungi berbagai negara selalu terdengar menyenangkan. Apalagi jika ditemani pasangan tercinta. Itulah yang dilakukan Chase Green dan Mariajos Trejo. Pasangan kekasih ini keliling dunia menggunakan bus sekolah bekas.

Seperti yang dikutip dari Metro, pasangan yang berasal dari Nashville, Amerika Serikat, ini menjual rumah mereka tahun lalu demi mimpi berpetualang ke seluruh dunia.

Sejauh ini mereka telah melakukan perjalanan dari Wisconsin ke Arizona, Puerto Rico ke Tennessee sambil bekerja freelance. Uniknya, pasangan ini keliling dunia menggunakan bus sekolah bekas yang sudah mereka modifikasi.

Dengan uang USD 3500 atau sekitar Rp 49,4 juta, mereka mengubah bus sekolah bekas menjadi van kemping mewah. Lengkap dengan tempat tidur king, kamar mandi dengan toilet dan shower, tangki air 100 galon, panel surya, lemari es, dan bahkan wastafel dapur.

Baca Juga: Diajak Keliling Dunia, Manekin Berpose Unik Ini Sukses Bikin Penasaran

Dilengkapi pula kompor pembakaran kayu, tempat tidur gantung dan dek atap. Semuanya membutuhkan waktu empat bulan untuk disatukan.

Mereka telah membagikan semua petualangan mereka sejauh ini di akun Instagram @tioaventurabus dan sudah menarik belasan ribu followers. Untuk tambahan pendapatan, mereka juga menerima jasa paid promote.

Traveling keliling dunia pakai bus sekolah bekas. (Instagram/@tioaventurabus)
Traveling keliling dunia pakai bus sekolah bekas. (Instagram/@tioaventurabus)

Meski di Instagram hidup mereka terlihat begitu menyenangkan, hari-hari mereka tidak selalu mudah. Contohnya adalah susahnya menemukan air minum yang cukup dan aman, terutama di padang pasir dan itu bisa menjadi mimpi buruk.

"Dibutuhkan banyak perencanaan, banyak penelitian, dan kadang-kadang kita telah menemukan bahwa meskipun perencanaan kita tidak dapat mencapai tempat atau tinggal di sana karena undang-undang setempat tentang kendaraan," ujar Chase.

Traveling keliling dunia pakai bus sekolah bekas. (Instagram/@tioaventurabus)
Traveling keliling dunia pakai bus sekolah bekas. (Instagram/@tioaventurabus)

"Terlepas dari kerumitan itu, tidak mungkin kami akan menukar kehidupan yang disengaja ini dengan jam kerja 9-5 dan hidup untuk akhir pekan lagi," tambahnya.

Baca Juga: Mengidap Kanker, Perempuan Ini Pilih Habiskan Waktu Keliling Dunia

Mereka berharap bisa membeli tanah dan membangun rumah kecil suatu saat nanti. Namun, pasangan kekasih ini tidak punya rencana untuk berhenti traveling.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI