Ingin Ganti Warna Rambut, Vlogger Ini Malah Berakhir Botak

Selasa, 02 Juli 2019 | 13:05 WIB
Ingin Ganti Warna Rambut, Vlogger Ini Malah Berakhir Botak
Vlogger Lori Faith. (YouTuber/Lori Faith)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak wanita suka bereksperimen mewarnai rambut sendiri. Tapi kalau tidak yakin, sebaiknya serahkan saja pada ahlinya. Jangan sampai keinginan untuk mengganti warna rambut berakhir buruk seperti vlogger ini.

Melansir dari Metro, Lori Faith, vlogger asal New York ini mencoba memutihkan rambut biru cerahnya sendiri di rumah. Sayangnya, kombinasi bahan kimia keras dan durasi pemakaian yang lama membuat rambutnya sukses rontok.

Ketika dia mulai menyisir rambutnya setelah mengaplikasikan bahan tersebut, kerontokan mulai terjadi. Dia pun tersadar dan tersentak sebelum menyisirnya dengan lebih hati-hati. Apesnya, pengalaman buruk Lori itu semua terjadi selama live streaming Instagram.

Lori sendiri sering bereksperimen dengan rambutnya dan menginginkan sesuatu yang baru. Dia sudah diperingatkan tentang bahaya menggunakan bahan kimia untuk bleaching begitu cepat.

Baca Juga: Ganti Melulu, Lucinta Luna Paling Cantik Pakai Warna Rambut Apa?

Sejak itu, perempuan berusia 18 tahun ini telah menyarankan orang-orang untuk mencari profesional dulu sebelum memutuskan perawatan.

Meski sekarang ia tidak memiliki sehelai rambut sama sekali alias botak, Lori dengan cepat mengumpulkan kepercayaan dirinya. "Saya merasa sangat yakin tentang rambut saya sekarang. Orang-orang di media sosial telah membuat saya merasa jauh lebih baik tentang kecelakaan itu, mengatakan kepada saya itu sesuai dengan penampilan saya," ungkapnya.

Vlogger Lori Faith. (YouTuber/Lori Faith)
Vlogger Lori Faith. (YouTuber/Lori Faith)

"Ibuku benar-benar kesal, tetapi dia banyak membantu saya dengan kepercayaan diri saya. Beberapa teman saya tertawa, yang saya tidak keberatan karena saya juga berpikir saya lucu," tambah vlogger ini.

"Kau benar-benar beruntung karena tidak mendapat luka bakar kimiawi di kulit kepala," komentar salah satu orang.

"Jangan pernah mencampur bahan kimia seperti itu," kata yang lain.

Baca Juga: Suka Warna Terang, Ini Warna Rambut yang Cocok Buat Kamu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI