Bukan cuma unik, pantai ini juga bisa digunakan sebagai latar berfoto yang pastinya tidak terlupakan.
3. Dole Park

Bosan dengan pantai, Pulau Lanai juga punya taman rindang yang bernama Dole Park dan cocok untuk berpiknik baik bersama keluarga maupun pasangan.
Selain dilengkapi dengan meja piknik, Dole Park ini juga kerap digunakan sebagai tempat festival dan berbagai event di Lanai.
4. Lanai Cat Sanctuary

Kamu pecinta kucing? Kalau iya, Lanai Cat Sanctuary bisa jadi pilihan saat berkunjung ke pulau ini.
Di tempat penampungan ini, kamu bisa bermain-main dengan ratusan kucing sekaligus bersantai menikmati liburan.
5. Garden of the Gods

Terakhir, ada Garden of the Gods atau yang disebut Keahiakawelo dalam bahasa setempat.
Baca Juga: Chris Pratt Pamer Kulit Gosong, Ini Pentingnya Pakai Body Lotion Ber-SPF
Alih-alih pantai, Garden of the Gods ini merupakan dataran yang dipenuhi batu-batu berbagai ukuran dan tampak berbatasan langsung dengan langit sehingga memiliki pemandangan spektakuler.