Rasanya Juara, Mencicipi 4 Kuliner Lezat Khas Kalimantan Barat

Senin, 01 Juli 2019 | 11:38 WIB
Rasanya Juara, Mencicipi 4 Kuliner Lezat Khas Kalimantan Barat
(Instagram Cikgu Nida)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menghabiskan liburan di Kalimantan Barat, tak lengkap rasanya jika belum menikmati deretan kuliner lezat khas Provinsi Seribu Sungai.

Beberapa di antaranya, dihimpun Suara.com di sini. Apa saja?

Bubur pedas

Diolah dari perpaduan oseng beras yang ditumbuk halus dan disangrai, bubur pedas dengan aneka rempah, kaldu daging, kelapa parut dan sayuran macam kangkung, pakis dan daun kesum menjelma kuliner khas yang wajib dicicipi setiap wisatawan yang menyambangi Sambas, Kalimantan Barat.

Bagi masyarakat setempat, bubur kaya rempah bercita rasa gurih dan segar ini merupakan makanan sehari-hari.

Cita rasanya yang lezat, kian sempurna dengan baluran teri goreng dan kacang tanah.

(Wikimedia Commons Wibowo Djatmiko)
(Wikimedia Commons Wibowo Djatmiko)

Sedap disantap selagi hangat, bubur pedas kerap menjelma teman pengganjal perut yang nikmat jelang siang dan sore hari menggelayut di langit Sambas, bertemankan segelas kopi dan pisang goreng.

Di daerah asalnya, Sambas, bubur khas ini dapat ditemukan nyaris di segala sudut keramaian.

Dari pasar tradisional hingga kantin sekolah, bubur pedas kerap dijajakan sekitar Rp 15 ribu per porsinya.

Baca Juga: Gurih Segarnya Bubur Pedas Sambas Khas Kalimantan Barat

Chai Kue 

(Instagram Willgoz)
(Instagram Willgoz)

Chai Kue, dimsum khas Kalimantan Barat ini begitu lezat disantap selagi hangat.

Dijajakan dalam beragam varian isi, dari bengkoang, kuchai, kedelai hingga keladi, chai kue kerap disuguhkan dalam dua pilihan penyajian, digoreng maupun dikukus.

Pacri Nanas

Pacri nanas, kuliner khas Kalimantan Barat ini sedap disantap bersama sambal ebi dan sayur terong.

Teksturnya yang lembut dan berserat, berbalut cita rasa asam, manis, dan gurih mudah membuat siapa pun jatuh hati.

Saat disajikan, pacri nanas nan segar kerap dilengkapi aneka topping macam potongan ayam, telur puyuh, daging sapi hingga terong.

(Instagram Tata Zoe Egie)
(Instagram Tata Zoe Egie)

Menggunakan buah nanas utuh sebagai komponen utama, seporsi pacri nanas terdiri dari potongan buah nanas dengan ketebalan setengah sentimeter yang dicuci hingga hilang getahnya.

Sajian ini kian sempurna dengan kelindan rempah macam bawang putih, bawang merah, pala, jahe, kapulaga, sereh, cengkeh dan bunga lawang.

Tak heran dengan sederet keistimewaannya, seporsi pacri nanas kerap dihidangkan sebagai lauk utama di meja makan banyak keluarga di Kalimantan Barat.

Selain populer di Kalimantan Barat, pacri nanas juga dapat ditemukan dijajakan di beberapa daerah di Indonesia, antara lain di Aceh dan Medan.

Asam pedas tempoyak

(Instagram Cikgu Nida)
(Instagram Cikgu Nida)

Menggunakan daging buah durian yang difermentasikan, asam pedas tempoyak menjelma kuliner khas favorit masyarakat Kalimantan Barat.

Asam pedas ini kian sempurna dengan perpaduan daging ikan patin yang lembut sebagai bahan utamanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI