Suara.com - Di Pulau Onrust, kita akan menyimak deretan bangunan tua tak terawat. Dari benteng bekas, asrama, hingga makam tua nan menyeramkan.
Rentetan bebatuan karang mengitari sekitar pulau yang berpagarkan pohon-pohon besar berusia ratusan tahun ini.
Salah satu pulau yang termasuk dalam gugusan Kepulauan Seribu ini pun merupakan spot yang dijadikan lokasi eksekusi mati narapidana.
Tak sulit kita menyimak deretan makam tua peninggalan Belanda tertata rapi di hamparan tanah berpasir di Onrust. Nisan-nisan berukuran besar tersebut juga dihiasi dengan patung dan ornamen khas yang menambah kesan angker kawasan pemakaman. Tak terkecuali keberadaan pohon beringin di tengah makam.
Baca Juga: Waspada Main di Pantai, Bocah Ini Nyaris Tewas Akibat Infeksi Bakteri
Mayoritas jenazah yang dimakamkan di tempat ini merupakan para pelaut dan serdadu Eropa yang tewas diserang penyakit khas kawasan tropis.
Betapapun bukan tempat wisata yang menawarkan keindahan lanskapnya untuk berlibur, Onrust tak kehilangan penikmatnya, terbukti dari ramainya pengunjung di hari-hari tertentu.
Seperti halnya Pulau Onrust, di dunia ada begitu banyak pulau dengan ragam pesona yang menarik minat wisatawan dari berbagai penjuru.
Dari pulau dengan tarif bermalam termahal sejagat hingga pulau khusus wanita, berikut deretan pulau unik di dunia versi Suara.com. Apa saja?
Lord Howe Island, rogoh kocek miliaran untuk bermalam disini
Baca Juga: Pantai Syariah, Destinasi Wisata Pulau Santen Banyuwangi
Bertolak 700 kilometer dari perairan Laut Tasman, New South Wales, Australia, Lord Howe Island membentang selebar 11 kilometer.