Suara.com - Belum lama ini penyanyi rap Travis Scott baru saja merilis sereal food game dalam edisi serta jumlah terbatas.
Dilansir Suara.com dari laman Food Beast, Kamis (27/6/19) Travis Scott bekerja sama dengan Reese's Puffs dalam pembuatan sereal tersebut.
Siapa sangka, sereal ini laris dan ludes terjual hanya dalam waktu 15 menit setelah diluncurkan lewat situs resmi milik Travis Scott.
Konsep permainan makanan atau food games ini sendiri didesain oleh Travis Scott.
Baca Juga: Viral, Warganet Klaim Sereal Lebih Lezat Dimakan dengan Air, Mau Coba?
Mewahnya lagi, sereal buatan Travis Scott ini dikemas dalam wadah akrilik nan elegan.
Pada bagian depan kemasan, terdapat ikon action figure Travis Scott yang sedang berpose Cactus Jack dengan rambut gimbal mengarah ke atas.
Travis Scott terlihat berdiri sembari memegang sendok berisi sereal.
Usut punya usut, sereal ini dirilis bertepatan dengan pop-up event di Paris Fashion Week, Perancis.
Melalui situs TravisScott.com sereal ini dijual seharga 50 dolar AS, atau setara dengan Rp 707 ribu.
Baca Juga: Romantis Abis, Begini Perayaan Valentine ala Travis Scott dan Kylie Jenner
Dalam situs resmi juga tertulis bahwa sereal sudah laku terjual dan tak tersisa.
Belum diketahui, apakah selanjutnya sereal Travis Scott ini akan diproduksi ulang atau tidak.
Yang jelas, antusiasme fans dan publik begitu tinggi ketika mengetahui sereal Travis Scott ini diluncurkan.
Bukan hanya sereal, ternyata Scott juga merilis mangkuk dan sendok khusus untuk menikmati sereal tersebut.
Ada mangkuk cokelat dengan ikon khas Travis Scott yang dibanderol dengan harga 20 dolar AS atau Rp 283 ribu.
Sedangkan sendok sereal berukuran kecil dengan tulisan Enjoy Today yang didesain Travis Scott ini dijual seharga 10 dolar AS atau senilai Rp 141 ribu.
Wah, Anda pasti juga penasaran bukan dengan rasa dari sereal Travis Scott ini?