Suara.com - Bagi para pecinta steak dan olahan daging bakar, tingkat kematangan daging bukan perkara sepele.
Sebab tingkat kematangan daging dapat berpengaruh betul terhadap cita rasa steak berdasarkan selera masing-masing.
Untuk memperoleh tingkat kematangan tertentu pun diperlukan teknik dan kelihaian menakar besar api serta tenggat waktu membakar steak.
Lantas seperti apa tingkat kematangan steak dalam jagat olahan daging? Berikut deretan tingkat kematangan steak yang dihimpun Suara.com dari berbagai sumber.
Blue rare
Daging steak dengan tingkat kematangan blue rare memiliki komposisi daging yang lebih banyak bagian mentahnya.
Sebab steak blue rare dimasak dalam waktu singkat, bagian dalam dagingnya cenderung berwarna merah segar. Sementara bagian luarnya tampak berwarna abu-abu.
Rare
Tingkat kematangan steak selanjutnya disebut rare.
Steak jenis ini memiliki komposisi 80 persen daging yang masih mentah.