Aplikasi Halal Traveler, Solusi Wisata Aman dan Nyaman Sesuai Syariat

Kamis, 27 Juni 2019 | 13:47 WIB
Aplikasi Halal Traveler, Solusi Wisata Aman dan Nyaman Sesuai Syariat
Ilustrasi wisatawan muslim. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Traveling masih menghadirkan banyak kendala bagi kaum muslim, mulai dari sulitnya menemukan makanan halal, tempat ibadah, penginapan, hingga arah kiblat untuk melaksanakan salat di berbagai destinasi wisata. Maka tak heran jika permintaan akan wisata halal kini semakin tinggi. Apalagi dari wisatawan asal Timur Tengah yang ingin berkeliling dunia.

Indonesia sebagai destinasi wisata halal nomor satu di dunia, juga belum optimal dalam menyajikan kebutuhan wisata halal bagi wisatawan. Dan untuk menjawab berbagai permasalah tersebut, kini tersedia sebuah aplikasi yang siap membantu traveler muslim berpergian dengan aman, mudah, dan nyaman, tanpa meninggalkan kewajiban ibadah dan aturan sebagai pemeluk Islam.

“Aplikasi Halal Traveler diperkenalkan tepat pada penyelenggaraan Temu Bisnis Wisata Halal yang akan berlangsung pada 29 Juni mendatang di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta,” ungkap Nur Iman Santoso, Co-Founder Halal Travel Konsorsium (HTK), saat ditemui Suara.com Rabu (26/6/2019) di kawasan Jakarta Selatan.

Lebih lanjut, Nur Iman Santoso menjabarkan fitur-fitur yang ada dalam aplikasi tersebut dan manfaatnya.

Baca Juga: Liburan Sekolah, Yuk Coba Wisata Bahari di Jakarta

Aplikasi ini membantu traveler menemukan masjid atau musala yang ada di sekitar destinasi wisata untuk melaksanakan ibadah. Selain itu juga membantu menemukan restoran-restoran yang menyajikan makanan halal.

“Tak sampai di situ, karena tidak semua wilayah terdengar suara azan, maka di aplikasi ini juga tersedia fitur pengingat salat. Sehingga membantu traveler mengingatkan waktu salat selama berpergian,” ungkapnya.

Arah kiblat yang selama ini menjadi persoalan di tempat menginap, kini bisa diatasi dengan aplikasi Halal Traveler. “Tidak seperti penginapan di Indonesia yang sebagian besar tersedia petunjuk arah kiblat, di luar negeri atau di negara non muslim tidak ada arah kiblat di tempat menginap. Jadi lewat aplikasi, traveler akan dibantu menemukan arah kiblat untuk salat,” bebernya.

Untuk melengkapi kebutuhan lain, aplikasi ini akan memberi rekomendasi destinasi halal selanjutnya yang belum dikunjungi traveler dan mengarahkan destinasi wisata religi yang bisa dikunjungi di sekitar tempat wisata. Jangan lupa mengunduhnya di ponsel, ya.

Baca Juga: Pantai Syariah, Destinasi Wisata Pulau Santen Banyuwangi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI