Suara.com - Seorang wanita curhat di forum diskusi Reddit tentang sikap sepupunya yang memusuhi dia pasca menikah. Usut punya usust, ternyata wanita ini menghadiri pesta pernikahan sepupunya dengan hoodie dan celana pendek.
Meski begitu, wanita yang tak menyebutkan nama ini tetap mengaku tak bersalah. Dia beralasan, sejak awal bibinya mengatakan jika pernikahan itu akan dilangsungkan dengan gaya yang kasual.
"Sehari sebelum pernikahan, bibiku mengatakan kepada kami bahwa dia baru tahu bahwa dresscode untuk pernikahan itu kasual," jelasnya, seperti yang dikutip dari Mirror.
Mendapat angin segar tentang dresscode kasual, wanita ini kemudian menyiapkan satu set pakaian yang terdiri dari hoodie hitam dan celana denim pendek.
Baca Juga: Rilis Hoodie, Miley Cyrus Tampil dengan Foto Topless
Mengingat lokasi pesta yang diadakan di taman nasional yang indah dan dilangsungkan secara intim di sebuah vila di tengah hutan, dia merasa hoodie hitam itu adalah seragam kasual yang paling oke.
"Aku memakai hoodie, celana pendek Daisy Duke, dan sandal lucu," katanya.
Rupanya di antara tamu yang lain, tak ada yang berganti pakaian kasual. Tamu dari anggota keluarga pengantin masih menggunakan pakaian formal dan si wanita berpikir jika pihak keluarga yang lain tak mendapat memo sama terkait dresscode kasual.
Wanita ini juga menambahkan jika dia dan suaminya menggunakan pakaian formal ketika upacara pemberkatan tapi mengganti pakain mereka setelahnya.
Ternyata, sepupunya marah dengan dirinya karena menggunakan pakaian kasual dan beranggapan jika dia tak menghormati pengantin. Dia juga mengaku lelah dituding tak sopan oleh sepupunya.
Baca Juga: Marbi Luncurkan Hijab Hoodie Instan Syari Anti Tembem, Cocok untuk Lebaran
Terkait hal ini, warganet justru menanggapi negatif. Mereka bersikukuh jika kesalahan tetap ada di pihak wanita itu. Pasalnya, menggunakan hoodie dan celana pendek memang jelas tidak sopan untuk menghadiri pernikahan.