Suara.com - Gerai MR.DIY Buka Cabang ke-100, Jual Perabotan Rumah sampai Kosmetik
Toko serba ada atau toserba mungkin menjadi tren di Indonesia. Gerai-gerai ini umumnya menawarkan beragam produk sehingga masyarakat hanya perlu berbelanja di satu toko.
Nah salah satu gerai yang menawarkan konsep seperti ini adalah MR.DIY. Gerai yang memiliki moto 'Always Low Prices' ini resmi membuka gerai ke-100 di Pluit Village Mall. Disampaikan D. Cyril Noerhadi selaku Presiden Direktur MR.DIY, gerai MR.DIY sendri pertama kali hadir di Indonesia sejak 2017 dan sudah mencapai gerai 100 dalam waktu dua tahun.
Baca Juga: Keren, Tamiya Dimodifikasi Jadi Perabotan Rumah Tangga!
"Dengan dibukanya toko ke-100 MR.DlY para konsumen diharapkan dapat menemukan berbagai produk berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau untuk memenuhi kebutuhan seluruh anggota keluarga mereka," ujar Cyril dalam pembukaan MR.DIY di Jakarta, Selasa (25/6/2019).
Cyril mengatakam bahwa setiap gerai MR.DIY terdapat 20.000 jenis produk dengan 10 kategori yaitu perkakas, peralatan rumah tangga, peralatan listrik, aksesoris mobil, perabotan rumah, alat tulis dan olahraga, mainan anak, aksesoris komputer dan HP, kosmetik dan perhiasan, hingga pernak-pernik lain untuk kado.
Dengan berbagai jenis produk tersebut, Cyril mengatakan, para anggota keluarga tidak hanya dapat menemukan jawaban atas segala kebutuhan mereka, namun juga mendapatkan inspirasi untuk terciptanya ide-ide unik yang dapat menghidupkan rumah mereka.
Nah dengan dibukanya gerai ke-100 ini, Cyril nengatakan bahwa MR.DIY memberikan berbagai promo berupa pemberian produk gratis bagi konsumen yang beruntung. Salah satunya adalah membagikan 100 lunch box gratis pada 25 Juni 2019 dan 300 payung gratis setiap harinya mulai dari 25-30 Juni 2019.
"Selain kegiatan di toko, MR.DlY juga mengadakan kegiatan interaktif di Facebook Fanpage MR.DlY dengan hadiah 1 TV OLED 65", 3 unit iPhone X, dan 5 unit Dyson Cyclone V10 Fluffy. Seluruh kegiatan promo konsumen MR.DlY tersebut memiliki total nilai hadiah lebih dari Rp 300 juta," tandasnya.
Baca Juga: Ini Bahayanya Sisa Asap Rokok di Dinding dan Perabotan Rumah
Berdasarkan pantauan Suara.com, harga yang ditawarkan untuk beragam produk di MR.DIY cukup bervariasi. Untuk gantungan pakaian misalnya dibanderol mulai Rp 8ribu. Sementara gantungan boneka barbie dibanderol Rp 76.500. Ada pula pernak-pernik untuk kebutuhan ngevlog seperti tripod yang dibanderol Rp 115 ribu.