Rayakan HUT Jakarta, Ini 6 Jajanan Khas Betawi yang Makin Langka

Minggu, 23 Juni 2019 | 06:15 WIB
Rayakan HUT Jakarta, Ini 6 Jajanan Khas Betawi yang Makin Langka
Jajanan khas betawi [instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rayakan HUT Jakarta, Ini 6 Jajanan Khas Betawi yang Makin Langka

Jakarta tepat berusia 492 tahun pada 22 Juni 2019. Semakin tua usia Ibukota yang kental dengan budaya Betawi ini. Maka tak heran jika jajan atau camilan khas Betawi kian langka di era modern.

Dalam rangka memeringati Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta, yuk kenang lagi jajanan khas di Betawi.

Leker

Baca Juga: Berburu Promo Kuliner HUT Jakarta dengan Modal KTP

Kue leker bertekstur kering dan renyah. Di beberapa wilayah Jakarta masih ada penjual leker gerobak yang harganya hanya Rp5 ribu. Konon katanya ini makanan warisan Belanda, yang bernama asli crepes yang artinya enak.

Roti gambang

Beda dengan roti modern, ini rotinya orang Betawi. Teksturnya tidak terlalu keras dan lunak, lebih tepatnya garing di luar tapi empuk di dalam. Roti Betawi ini berwarna cokelat dengan taburan wijen yang rasanya manis karena dibuat dari pemanis alami, yaitu gula merah dan mayu manis.

Kue dongkal

Kue dongkal mirip kue putu. Terbuat dari sagu, tepung beras, dan gula merah. Di atasnya ditaburi parutan kelapa. Cara pembuatannya masih sangat tradisional. Yaitu diikukus pakai dandang kerucut bersama daun pandan, rasanya manis dan gurih.

Baca Juga: Rayakan HUT Jakarta, Produk Lokal di Ecommerce Ini Diskon Hingga 70 Persen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI