Suara.com - Meriahkan Trisakti Tourism Award, Destinasi Indonesia Expo Digelar di JCC
Puncak Penganugerahan Trisakti Tourism Award akan diselenggarakan pada hari Kamis, 27 Juni 2019 di Cendrawasih Room, Jakarta Convention Center (JCC), Kompleks Gelanggang Olahraga Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Acara yang rencananya akan dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dan Presiden ke 5 Republik Indonesia, Ibu Megawati Soekarnoputri juga dimeriahkan oleh Destinasi Indonesia Expo & Conference.
Ketua Dewan Juri Trisakti Tourism Award, Sapta Nirwandar menjelasakan, Destinasi Indonesia Expo merupakan sebuah pameran yang berperan sebagai media untuk memperkenalkan destinasi wisata di Indonesia kepada masyarakat umum.
Baca Juga: MotoGP Dijagokan Jadi Ajang Promosi Pariwisata Indonesia
"Pameran ini akan dilangsungkan selama 3 hari, yakni pada 27-29 Juni 2019, dan akan dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia, Puan Maharani," ujar Sapta saat menggelar konferensi pers di kawasan Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Destinasi Indonesia Expo diikuti oleh lebih dari 100 peserta yang akan mempromosikan potensi pariwisata daerah, mulai dari atraksi, amenitas, dan aksesibilitas seperti daya tarik wisata, penerbangan, hotel, cinderamata dan kuliner.
"Pameran ini juga akan memperkenalkan program-program terkait pariwisata yang disiapkan pemerintah daerah dan biro perjalanan sehingga bisa langsung menawarkan paket-paket wisata daerah," paparnya lebih lanjut.
Dalam kesempatan yang sama, Wiryati Sukamdani selaku Chaiperson Trisakti Tourism Award menyampaikan bahwa Destinasi Indonesia Conference atau konferensi Destinasi Indonesia merupakan ajang berkumpul dan urun rembuk seluruh pihak yang berkepentingan dalam pariwisata dan destinasi Indonesia untuk menemui dan mengenali potensi serta menggali ke arah mana pembangunan pariwisata dan destinasi wisata daerah harus dikembangkan dalam era ekonomi 4.0.
Acara ini akan dibuka oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Tjahjo Kumolo, dan akan menghadirkan para pakar dalam industri pariwisata, seperti Ian Poiner (Chair Person Great Barrier Reef Marine Park Authority Australia), Lutfi Rauf (Deputi Kemenko Polhukam RI), Sapta Nirwandar (Chairman Indonesia Halal Lifestyle Center), Joseph Saul (Direktur Utama Sriwijaya Air),Ferry Unardi (CEO & Founder Traveloka), dan Trinity (The Naked Traveler).
Baca Juga: 41 Diplomat Dunia Simak Perkembangan Bisnis Pariwisata Indonesia