Suara.com - Sam Broadbent merupakan siswa SMU yang memutuskan untuk diet dan makan serangga tiap hari untuk menjaga bentuk tubuhnya.
Pria ini mengganti ayam dan keju menjadi satu mangkuk jangkrik untuk makan siangnya.
Di malam hari Sam Broadbent membuat burrito belalang renyah.
Menurut Sam, diet yang dijalaninya sangat membantu pembentukan tubuh di gym dengan cepat.
Baca Juga: Hii, Kedai Ini Ciptakan Es Krim dari Susu Serangga
Dirinya mengenalkan veganisme dengan menonton video kelompok hak-hak hewan PETA.
Ayah Sam sendiri memiliki supermarket online yang menjual berbagai serangga sebagai pelengkap produk hewani dalam makanan.
"Awalnya kamu akan sedikit mual, tapi lama kelamaan akan terbiasa," ungkap Sam dikutip Suara.com dari laman Metro, Jumat (21/6/19).
Saat ini Sam memakan oatmeal yang dicampur dengan pasta rasa kacang, pisang dan stroberi serta serangga jangkrik.
Sam juga sering menambahkan jangkrik ke dalam minuman protein shake miliknya.
Baca Juga: Peneliti Menyarankan Makan Serangga karena Bergizi, Bagaimana Jika Alergi?
"Kadang-kadang saya memakan kalajengking tetapi rasanya kurang lezat," tambahnya.
Meski sembunyi-sembunyi, tak sedikit ternyata teman sekolahnya yang mengetahui dietnya tersebut.
Pria ini memulai dietnya tersebut sejak tahun 2017.
Berulang kali Sam mengatakan bahwa protein yang ada pada serangga ini membantu pembentukan otot tubuhnya lebih cepat.
"Saya menjadi lebih bugar saat latihan angkat beban bersama ayah beberapa bulan terakhir. Sungguh, serangga adalah sumber protein yang luar biasa.
Masuk ke dunia perkuliahan, Sam berencana untuk membawa banyak serangga untuk dipelihara dan diternak di kemudian hari.
Wah, bagaimana menurut Anda? Tertarik untuk mencoba diet vegan dengan memakan serangga seperti Sam?