Cara membuat:
1. Didihkan air, masukkan paru, sedikit garam, daun salam, lengkuas dan jahe, rebus paru sampai empuk, angkat, tiriskan lalu potong-potong.
2. Goreng paru dengan tingkat kematangan sesuai selera (kering atau setengah kering), angkat dan tiriskan.
3. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang sudah ditumbuk kasar, tumis hingga wangi, masukkan lengkuas, daun salam, daun jeruk, jahe dan serai, aduk sampai layu, masukkan paru, bumbui garam, gula merah dan lada, aduk-aduk sampai bumbu meresap, koreksi rasa bila sudah pas matikan api, sajikan.
Baca Juga: Intip Resep Singkong Cocol Sambal Hati Ayam, Serasa Kembali ke Kampung
Sajikan Oseng Mercon Paru dengan nasi panas, apalagi ditambah kerupuk, dan tentunya air dingin untuk minum. Karena kamu pasti butuh banyak kalau ikuti sesuai resep. Selamat mencoba.