Akan ada banyak percakapan menarik yang bisa Anda bahas bersama pasangan termasuk informasi baru mengenai sejarah.
Jika Anda dan pasangan menyukai bidang fotografi, museum menjadi salah satu objek foto yang menarik.
Selain museum, Anda juga bisa pergi ke planetarium jika bertempat tinggal di Jakarta. Selain harga tiketnya yang murah, berkunjung ke planetarium bersama pasangan bisa menjadi kegiatan menarik yang sangat berkesan.
3. Ikut kegiatan sosial
Baca Juga: Tak Perlu Risih, Erangan Saat Bercinta Tanda Pasangan Bahagia
Sesekali Anda bisa berkencan dengan cara turut serta dalam kegiatan sosial. Anda bisa mencari kegiatan sosial yang terbuka untuk umum. Biasanya di akhir pekan ada banyak kelompok atau komunitas yang mengadakan kegiatan ini.
Dengan begitu, tak hanya bersenang-senang, Anda juga bisa melihat sisi lain pasangan yang mungkin belum pernah ditunjukannya. Tips pacaran hemat yang satu ini tak hanya akan meninggalkan kesan menyenangkan tapi juga ajang mengenal pasangan lebih dalam lagi.
4. Piknik ke taman
Sekarang ini taman tak hanya menjadi tempat bermain anak-anak, tapi bisa jadi tempat kencan yang menyenangkan. Piknik ala-ala di taman kota lengkap dengan alas tikar dan bekal lezat bisa Anda coba untuk jadwal kencan di minggu ini.
Anda bisa menyiapkan bekal dengan bahan-bahan makanan yang ada di rumah. Roti berselai, nasi goreng plus telur dadar, atau kue-kue kering bisa jadi pilihan makanan untuk menemani waktu kencan Anda. Tidak ada yang salah dengan kencan di taman, jadi jangan malu untuk sekali waktu mencobanya.
Baca Juga: Diprotes, Akun Instagram Pasangan Harry - Meghan Kerap Melakukan Kesalahan
Sudah terpikir untuk mencoba satu dari sekian tips pacaran hemat berikut ini? Apa pun kegiatan dan tempatnya yang penting Anda dan pasangan menikmati quality time berdua.