Suara.com - Wanita Arab Saudi tersebut bernama Shahad Salman. Seperti ditulis di Vogue Arabia, ia adalah seorang model asal Mekkah.
Menurut majalah fashion tersebut, Shahad Salman memang belum memiliki banyak pengalaman dalam dunia fashion sebelum menjadi model sampul edisi Juni 2019.
Hal tersebut dikarenakan Kerajaan Arab Saudi menerapkan syariah Islam dan memberlakukan aturan berpakaian yang ketat untuk wanita. Itulah yang membuatnya sulit untuk mengejar karier dalam dunia modeling.
Sosok Shahad Salman memang bukan seperti model biasa, jika dilihat dari penampilannya. Ia tampil bersama Winnie Harlow, jebolan America's Next Top Model yang mendunia karena mempunyai kulit vitiligo.
Baca Juga: Nekat, Mantan Model Pura-Pura Depresi demi Operasi Plastik Gratis
Ternyata Shahad Salman memiliki keadaan kulit serupa dengan Winnie Harlow. Sekarang, Shahad Salman tidak lagi malu menampilkan kondisi kulitnya yang vitiligo.
Jika belum tahu, vitiligo adalah sebuah kelainan kulit yang menyebabkan depigmentasi tak merata sehingga tampak belang. Namun tenang saja, kondisi ini tidak menular.
Bagi Shahad Salman, Winnie Harlow yang juga menderita vitiligo ternyata menjadi sosok panutannya. "Sebelumnya, saya merasa tidak percaya diri dan saya tidak suka dengan penampilan saya," ungkap Shahad Salman.
"Kemudian, Winnie Harlow datang dan memberikan dukungan kepada saya agar tetap percaya diri," lanjutnya.
Menjadikan Winnie Harlow dan Shahad Salman di satu frame sebagai model sampul, Vogue Arabia berharap kisah mereka bisa membuat wanita-wanita di Arab lebih berdaya.
Baca Juga: Cantiknya Lucie Rose, Model Cantik Asal Inggris Ini Hobi Menantang Ombak
Selain itu, keberadaan dua wanita ini mewakili wanita-wanita lainnya yang tubuhnya juga tidak sempurna. Dalam kiprahnya sebagai model, baru-baru ini Shahad Salman didapuk sebagai model kampanye.