Suara.com - Sebut Madonna Mirip Toilet Manusia, Desainer Italia Dikecam Dunia
Desainer asal Italia, Marcelo Burlon mengaku terlanjur mengeluarkan kata-kata kasar yang ditujukan kepada Madonna. Lewat akun Facebook, ia menyebut penyanyi pop legendaris itu dengan sebutan 'la cessa’ (bahasa Italia) atau human toilet, yang artinya toilet manusia.
Seperti dilansir Dailymail, Rabu (19/6/2019), kata-kata tak pantas itu dikeluarkan oleh Marcelo Burlon saat mengomentari penampilan Madonna ketika tiba di Bandara John F Kennedy (JFK), pada 16 Juni 2019.
Saat itu Madonna tiba dengan penampilan berantakan. Ia memakai setelan hoodie dengan jogger training pants bermotif corat-coret merek County of Milan yang tak lain merek milik Marcelo Burlon sendiri.
Baca Juga: Untuk Kali Kedua, Madonna Pakai Karya Rinaldy Yunardi
Penyanyi 60 tahun itu memadukan setelan hoodie tersebut dengan coat hitam, sunglass,kaus kaki tebal dan sandal Louis Vuitton. Tapi entah mengapa Marcelo Burlon malah kecewa dengan penampilan Madonna.
"Dan akhirnya tiba saatnya bahwa Madonna, la cessa. Aku ingin menjamin bahwa tidak ada yang memberinya apa pun secara gratis, tetapi dia membayar dengan uangmu," tulisnya dalam bahasa Italia.
Setelah postingan itu beredar, netizen pun langsung bereaksi. Berpindah ke Instagram, akun Diet Prada membagikan postingan itu dengan keterangan, “la cessa sama artinya dengan mengatakan bahwa dia adalah 'toilet manusia' atau jelek seperti pelacur.
Diet Prada juga menulis, “@marceloburlon terbukti sebagai sampah manusia.”
Mendapati kritikan dari Diet Prada, tak lama Marcelo Burlon meminta maaf di akun Instagram-nya. Dengan memposting hambar hitam-gelap, ia mengakui kesalahannya.
Baca Juga: Madonna Pilih Tidak Beri Gadget pada Anak Remajanya
“Saya membuat kesalahan besar dan pertama-tama ingin meminta maaf atas kebodohan saya," ujarnya membuka kalimat permintaan maaf..
"Media sosial adalah alat yang dapat digunakan untuk tawa sembrono, tetapi apa yang saya lakukan benar-benar menjadi pelajaran hari ini. Bahwa hal ini seharusnya tidak mengorbankan orang lain, atau sekelompok orang.
Saya ingin meminta maaf dan mengungkapkan penyesalan atas saya yang paling tulis kepada Madonna dan siapa pun yang mungkin tersinggung.
Kemarin saya memposting gambar Madonna mengenakan merek saya yang menyatakan bahwa dia membeli pakaian sendiri. Saya sembarangan dan tidak bertanggung jawab menggunakan cercaan Italia yang umum untuk menggambarkannya. Istilah ini, yang sering saya gunakan dengan teman dekat, dalam konteksnya tidak menyinggung, tetapi saya mengerti bahwa itu adalah kesalahan menulis di media sosial. Saya tidak sopan.
Saya minta maaf dengan segala kerendahan hati," pungkas sang desainer.