Tas Belanja Branded Dibingkai dan Dipajang, Wanita Ini Diejek Warganet

Senin, 17 Juni 2019 | 18:05 WIB
Tas Belanja Branded Dibingkai dan Dipajang, Wanita Ini Diejek Warganet
Dior Book Tote Toile de Jouy Bag. Tangkapan layar (dior.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pemilik akun Facebook bernama 'Kmart Roast' membagikan life hacks berupa cara beberes rumah yang oke. Salah satu cara yang dia andalkan adalah membingkai tas belanja branded, kemudian memajangnya di dinding rumah.

Alih-alih mendapat pujian atas ide kreatifnya, wanita yang diketahui bernama Brenda ini justru mendapat ejekan dari netizen.

Mereka mengatakan jika cara Brenda merapikan rumah sangat kampungan.

Bahkan ada warganet yang mengatakan wanita asal Australia ini seorang 'shopaholic' abal-abal yang terlalu menyayangi hal-hal tak penting.

Baca Juga: Wow, Inul Daratista Kasih THR Karyawannya Barang Branded?

"Kamu tak bisa membuat tas belanja Tiffany jadi lebih berkelas jika dibingkai dalam boks Kmart," ujar salah satu warganet.

Tas belanja branded yang dibingkai dan dipajang. (Facebook/@cleanyourdamnhouseBrenda)
Tas belanja branded yang dibingkai dan dipajang. (Facebook/@cleanyourdamnhouseBrenda)

"Kantong belanja Dior atau Chanel terlihat oke, tapi tidak untuk kantong kecil lain yang kamu dapatkan dari toko aksesori," ujar yang lain.

Padahal, awalnya Brenda hanya ingin membagikan cara merapikan rumah, bukan bertujuan untuk pamer tas belanjaan branded. Meskipun ada beberapa merek ternama yang dipajang seperti Tiffany & Co, tapi bukan itu tujuan utamanya.

Tas belanja branded yang dibingkai dan dipajang. (Facebook/@cleanyourdamnhouseBrenda)
Tas belanja branded yang dibingkai dan dipajang. (Facebook/@cleanyourdamnhouseBrenda)

Meski begitu, ada warganet yang terinspirasi dari kreativitas Brenda dan ingin menirunya untuk menghias dinding rumah.

FYI, akun Facebook Brenda memang dipenuhi dengan berbagai tips dan trik membereskan rumah. Tak cuma membingkai tas belanja branded, Brenda juga membagikan life hacks lainnya seperti mendekorasi ulang kamar tidur dan lain sebagainya.

Baca Juga: Umur Baru 1 Tahun, Koleksi Tas Branded Stormi Hampir Setengah Miliar Rupiah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI