Resep Kari Kepiting, Cocok untuk Sambut Tamu Halal Bihalal

Apa resep Kari Kepiting untuk menu sambut tamu halal bihalal?
1.Bersihkan kepiting, boleh dipotong-potong atau utuh.
2. Kupas kentang dan potong lalu goreng setengah matang, sisihkan.
3. Tumis bumbu halus dengan minyak secukupnya hingga harum, masukan daun jeruk, salam dan lengkuas geprek lalu masukan bubuk kare, aduk rata.
4. Masukan kepiting dan santan encer, didihkan.
Baca Juga: Ada Menteri Masih Anggap Jokowi Bosnya, PKB: Ambil Positifnya, Tak Usah Politisasi Halal Bihalal
5. Masukan santan kental, gula garam dan kaldu bubuk, lalu masukan potongan kentang goreng, aduk rata didihkan, cek rasa.
6. Masak hingga semua meresap dengan kekentalan kuah sesuai selera.
Aroma bumbu yang meresap ke daging kepiting bikin rasa olahan seafood yang ini kaya akan rasa. Cocok disajikan untuk makan besar acara sambut tamu halal bihalal. Selamat mencoba moms.