Suara.com - Wanita cantik berdarah Palestina itu bernama Gazini Christiana Ganados. Dia berhasil menjadi juara Miss Filipina 2019 melalui ajang Binibing Pilipinas 2019.
Gazini berhasil menggantikan Miss Filipina Catriona Gray yang sebelumnya juga berhasil meraih prestasi sebagai Miss Universe 2018.
Baru berusia 23 tahun, Gazini yang berasal dari Cebu ini seolah tak percaya jika dirinya diumumkan menjadi juara Binibing Pilipinas 2019 dan mengalahkan 39 finalis lainnya.
Dilansir dari laman The National, selain dinobatkan sebagai juara, ia juga berhasil meraih penghargaan gaun malam terbaik. Bahkan Gazini Christiana Ganados juga meraih gelar Miss Photogenic.
Baca Juga: Super Simpel, Begini Rutinitas Skincare Miss Universe 2018
Seperti Catriona Gray, sosok Gazini juga seorang blasteran. Ayahnya berasal dari Palestina dan ibunya orang Filipina.
Sejak lahir, Gazini belum pernah bertemu dengan ayahnya. Ia pun berharap melalui kompetisi Miss Pilipina ini, bisa mempertemukan dirinya dengan sang ayah.
Pada ajang Miss Pilipina 2019 ini, Gazini Christiana Ganados membawa suaranya untuk peduli pada orang tua atau jompo. "Suaraku adalah untuk memperjuangkan hak perempuan dan hak para orang tua," ungkap Gazini.
"Penting bagi kita tahu bahwa ada seseorang yang mencintai, mendukung apapun ambisi kita. Kita bisa berdiri menjalani mimpi kita, tujuan kita dan apa yang kita capai sekarang karena nilai dan nasihat yang para orang tua berikan pada kita," lanjutnya.
Sebelum mengikuti ajang Binibining Pilipinas 2019, Gazini sudah berprofesi sebagai seorang model. Karier modelnya dirintis sejak usia 15 tahun.
Baca Juga: Menuju Miss Universe 2019, Frederika Akan Belajar ke Puteri Indonesia 2018
Saat ini Gazini Christiana Ganados diketahui masih di dalam tahap menyelesaikan pendidikannya di jurusan pariwisata Universitas San Jose Recoletos.