Jelajah Wisata Australia Barat yang Ramah Makanan Halal

Selasa, 11 Juni 2019 | 14:30 WIB
Jelajah Wisata Australia Barat yang Ramah Makanan Halal
Wisata Australia Barat yang ramah makanan halal. (Dok Tourism Australia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelajah Wisata Australia Barat yang Ramah Makanan Halal .

Menjelalah kawasan Austraslia Barat sangat menyenangkan bersama keluarga. Jika Anda keluarga muslim yang berencana ke Australia Barat, jangan khawatir, ada beragam hal yang bisa diexplorasi di Australia Barat dan sangat bersahabat bagi keluarga muslim.

Mengutip dari Tourism Australia, semua keseruan di Australia Barat dimulai dari Perth, ibukota negara bagian Australia Barat. Ini dia wisata seru yang bisa dinikmati di Australia Barat.

Elizabeth Quay

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Seru di Jogjakarta, Tawarkan Pengalaman Baru

Di Perth, Elizabeth Quay adalah tempat yang harus Anda kunjungi di mana ini merupakan pusat dari beragam aktivitas dan acara. Nikmatilah air mancur di sana, membunyikan bel di bell tower dan berjalan menyusuri Swan River yang besar. Anda juga bisa belajar mengenai suku Aborigin dengan mengambil tur yang disediakan oleh Go Culture dan melihat bagaimana masyarakat Nyungar membangun permukiman dan peradaban di sekitar sungai.

Fremantle

Fremantle adalah area penting lain di Perth. (Dok Australia)
Fremantle adalah area penting lain di Perth. (Dok Australia)

Fremantle adalah area penting lain di Perth. Bawa keluarga Anda untuk berbelanja di Pasar Fremantle, sebuah pasar yang berusia lebih dari 100 tahun yang menjual barang-barang vintage termasuk kerajinan asli suku Aborigin. Anda juga bisa mengunjungi Penjara Fremantle yang menjadi pusat hukuman dan penyiksaan para kriminal abad ke-19. Tak jauh dari sini, area Fishing Boat menawarkan pilihan sefoood yang beragam.

Restoran halal

Selain seafood, Perth memberikan pilihan restoran halal untuk seluruh keluarga. Dua restoran yang bisa jadi pilihan Anda adalah Chee Tayeb yang menyajikan masakan khas Lebanon dan Tamarind Café yang menyajikan masakan Indonesia-Jawa.

Baca Juga: Pemkot Surabaya Kembangkan Kawasan Pesisir Utara Jadi Destinasi Wisata Baru

Rroad trip

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI