Suara.com - Mempunyai rambut indah dan sehat menjadi idaman setiap wanita. Hanya sebelum menentukan perawatan rambut andalan, ada beberapa mitos tentang rambut yang perlu kamu tahu, lho.
Jika ingin mendapatkan rambut idaman, tentu harus dirawat dengan benar. Tak jarang kita juga mencari tahu banyak informasi mengenai tips merawat rambut. Namun, banyak informasi yang ternyata hanya mitos belaka.
Jangan mudah percaya dulu ya, Girls. Coba cari tahu tentang 4 mitos tentang rambut di bawah ini.
1. Jangan gonta-ganti sampo
Baca Juga: 4 Mitos Seputar Teh yang Terlanjur Dipercaya, Ini Faktanya
Memakai sampo yang pas untuk tipe rambut kita biasanya menyesuaikan keadaan rambut yang selalu berubah-ubah. Jadi, jangan gunakan sampo yang sama secara terus-menerus. Pilihlah sampo yang sesuai dengan keadaan rambut.
2. Pakai air dingin saat keramas
Pada umumnya, menggunakan air dingin maupun hangat saat keramas itu sama saja. Keduanya bukan hal yang tak berdampak buruk untuk rambut. Kamu hanya perlu menyesuaikannya dengan kondisi rambut saat keramas.
Namun dalam kondisi rambut kotor, kita bisa menggunakan air hangat dan dingin secara bergantian. Basahi rambut dengan air hangat untuk memudahkan luluhnya kotoran rambut, lalu bilas dengan air dingin agar pori-pori rambut tertutup.
3. Potong ujung rambut akan membuatnya cepat panjang
Baca Juga: Hobi Pamer Kemesraan di Media Sosial Tanda Tidak Bahagia, Mitos atau Fakta?
Memotong ujung rambut memang penting untuk dilakukan secara rutin. Namun hal tersebut ditunjukkan untuk memotong rambut yang bercabang, sehingga rambut akan jadi lebih nampak rapi dan tertata.