Suara.com - Meghan Markle mendapat kehormatan untuk bergabung dengan daftar 25 Wanita Paling Berpengaruh di Inggris tahun 2019 versi Vogue. Wanita berusia 37 tahun ini digambarkan sebagai "revolusioner" oleh majalah ikonik tersebut.
Melansir dari Express, Meghan dijuluki sebagai 'Putri Modern' dan dipuji karena pekerjaan amal yang berkelanjutan, dampaknya pada industri mode dan menjadi panutan bagi generasi muda.
"Setahun setelah pernikahannya, Duchess of Sussex masih menjadi putri modern. Dari badan amal hingga melahirkan, pilihan yang dia buat mencerminkan cara dia memodernisasi keluarga kerajaan dengan lembut," tulis pihak Vogue.
Publikasi tersebut mengatakan, Meghan dinilai mampu dengan anggun menangani sorotan media padanya. "Keputusan revolusioner yang diam-diam ia dan Pangeran Harry ambil untuk menjaga kelahiran anak mereka tetap privat, serta cita-cita feminisnya.".
Baca Juga: 500 Tokoh Muslim Berpengaruh Dunia 2019, Mohamed Salah Nomor 46
Meghan juga dipuji karena pekerjaannya untuk Smart Work, badan amal yang membantu para wanita tak bekerja untuk kebutuhan wawancara pekerjaan, selaras dengan cita-cita feminisnya.
Saudari iparnya, Kate Middleton bahkan tidak masuk dalam daftar tahun ini. Kate gagal masuk daftar meskipun melakukan kegiatan amal yang mendobrak hambatan untuk kesehatan mental dalam kampanye 'Head Together'.
Tak hanya Meghan Markle, desainer gaun pengantinnya, Clare Waight Keller juga masuk dalam daftar tersebut. Ada pula model Naomi Campbell dan aktris Olivia Coleman.