Berusia Ribuan Tahun, Mendedah Pesona Magis Callanish Stones

Minggu, 02 Juni 2019 | 14:00 WIB
  • (Pixabay Morison and Smith)
    (Pixabay Morison and Smith)
  • (Wikimedia Commons Jude Mac)
    (Wikimedia Commons Jude Mac)
  • (Wikimedia Commons Nachosan)
    (Wikimedia Commons Nachosan)
  • (Wikimedia Commons Chmee2)
    (Wikimedia Commons Chmee2)
  • (Pixabay Amrita Grace)
    (Pixabay Amrita Grace)
  • (Pixabay Morison and Smith)
  • (Wikimedia Commons Jude Mac)
  • (Wikimedia Commons Nachosan)
  • (Wikimedia Commons Chmee2)
  • (Pixabay Amrita Grace)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di hamparan dataran Outer Hebrides, Skotlandia, belasan batu dengan bentuk yang tak seragam dan tata letak yang artistik berdiri. Masyarakat setempat menyebutnya Callanish Stones.

Pesona formasi bebatuan megalit nan misterius ini menyedot tidak sedikit animo wisatawan yang bertandang ke Skotlandia.

Diyakini sebagai salah satu formasi bebatuan tertua di dunia, Callanish Stones diperkirakan merupakan buah karya kaum Neolitik sekitar 5 ribu tahun silam.

Para arkeolog menduga formasi Callanish Stones serupa kalender salestial yang menunjukkan periode waktu tertentu.

Baca Juga: Tai Kwun, Bekas Penjara yang Disulap Jadi Pusat Kebudayaan Hongkong

Relief bebatuan dan perak warnanya nan memesona, membuat Callanish Stones tampak menawan nyaris di segala musim, baik tatkala matahari menerpa bebatuannya hingga awan hitam menggelayuti langit Outer Hebrides.

Dan layaknya benda warisan leluhur lain, situs purbakala yang dapat ditempuh sekitar 10 menit dari Dun Carloway, Skotlandia ini pun tak lepas dari mitos yang beredar turun temurun.

Masyarakat setempat meyakini bebatuan tersebut berasal dari sosok raksasa yang dikutuk menjelma batu ribuan tahun silam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI