Suara.com - Saat naik transportasi umum, memberikan kursi kepada orang berusia lanjut atau wanita hamil seharusnya sudah menjadi hal yang lumrah.
Terlebih jika kereta yang dinaiki sedang penuh, tak ada salahnya jika kita menyerahkan kursi pada mereka yang lebih membutuhkan.
Meski begitu, nyatanya belum semua orang paham atau mau melakukan hal tersebut. Ibu di subway New York ini contohnya.
Dalam rekaman video viral yang diunggah akun @_DjNitrane tersebut, terlihat jika seorang ibu tengah marah-marah pada wanita tua yang memakai kursi anaknya.
Baca Juga: Gemas, Momen Penumpang Ajak Balita Nonton Kartun di Kereta Jadi Viral
Dikutip dari Metro, kedua anak ibu itu memang duduk di kursi yang hanya muat untuk dua orang. Namun, wanita tua tadi lantas datang dan duduk di pinggir kursi.
"Kau tidak mau berdiri karena aku dan anak-anakku berkulit hitam! Kau mempermainkan anakku! Jika itu anakmu kau akan baik-baik saja?!" teriak ibu tadi sambil menunjuk-nunjuk dan menaikkan suaranya.
Saat sang wanita tua membalasnya agar tetap tenang dan memperhatikan bahasa yang dia gunakan, ibu ini malah makin marah.
"Urusi dirimu sendiri dan pergi dari sini sebelum aku menendangmu!" tambah ibu tadi, lantas menyuruh kedua anaknya untuk mendorong wanita itu hingga terjatuh.
Tak sampai di sana, ibu ini pun bahkan turut melempar wanita tua itu ke lantai kereta dan berkata, "Jangan mempermainkan anakku! Aku punya anak!"
Baca Juga: Rebutan Kursi Kereta, Wanita Ini Ancam Lempar Penumpang Lain lewat Jendela
Bahkan, ketika wanita tua tadi akhirnya sudah berdiri, ibu ini masih marah-marah dan berbuat rasis. Menurutnya, kursi anak-anaknya diambil karena mereka orang Spanyol, sementara wanita tua tadi cuma orang China.