Resep Kanji Keju, Kue Kering Favorit Sambut Lebaran

Kamis, 30 Mei 2019 | 07:00 WIB
Resep Kanji Keju, Kue Kering Favorit Sambut Lebaran
Kue Kering Kanji Keju untuk sambut Lebaran. (Instagram/hanhanny)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Resep Kanji Keju, Kue Kering Favorit Sambut Lebaran.

Selain kue kering Nastar, peminat kue Kanji Keju juga tidak kalah banyak hingga menjadi menu yang selalu disediakan untuk menjamu tamu saat Lebaran.

Jika moms punya waktu untuk membuatnya, selain lebih hemat, sajian kue kering dengan takaran sendiri juga lebih lezat tentunya. Jadi coba buat sendiri di rumah yuk.

Jangan takut memulai kalau belum pernah buat kue, intip resepnya dan ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut moms dirangkum Suara.com dari @hanhanny:

Baca Juga: Cari Inspirasi Kue Lebaran, Cobain Resep Putri Salju Oreo Ini Yuk!

Bahan-bahannya:

400 gram Tepung Tapioka (kanji) yang sudah disangrai dengan 2 lembar daun pandan dan dinginkan suhu ruang, lalu ayak

100 gram butter

100 gram margarin

1 sachet Santan Instan Kara 65 ml

Baca Juga: Resep Lontong Sayur Medan, Ragam Bumbunya yang Bikin Rasanya Spesial

2 butir kuning telur

1/2 sendok teh garam

1/2 sendok teh vanili bubuk

25 gram susu bubuk

100 gram keju cheddar parut

Keju cheddar parut untuk toping secukupnya

Pelengkap :

Spuit
Plastik segitiga
Cetakan kue semprit

Cara membuat:

1. Dalam wadah masukan kuning telur, butter, margarin, vanili, garam mikser sebentar saja asal sudah tercampur rata.

2. Masukan Susu bubuk, gula halus, vanili, santan, keju parut aduk rata dengan spatula.

3. Terakhir masukan tepung tapioka sedikit demi sedikit sampai semuanya tercampur rata.

4. Masukan adonan secukupnya keplastik segitiga,pasang spuit sesuai bentuk dan selera,gunting ujungnya mengikuti lubang Spuit, lapis 2 plastik segitiganya biar lebih tebal mencegah kebocoran.

5. Spuitkan ke atas loyang lakukan hingga selesai, lalu taburi toping keju parut secukupnya.

6. Panggang di suhu oven 140 derajat celcius dengan api bawah kurang lebih 20 menit lalu hidupkan api atas sekitar 10 menit atau sesuaikan oven masing-masing.

7. Matang,dinginkan dicooling Rack baru disimpan dalam stoples kedap udara.

Kanji Keju jadi salah satu kue kering yang akan ikut eksis saat Lebaran tiba, sajian kuenya lembut dan lumer di mulut. Jadi perhatikan point cara membuatnya agar maksimal moms. Selamat mencoba. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI