Keliling Jakarta Sekarang Bisa Naik Bajay, Pesannya Online Aja

Jum'at, 24 Mei 2019 | 05:30 WIB
Keliling Jakarta Sekarang Bisa Naik Bajay, Pesannya Online Aja
Peluncuran Bajay Online untuk keliling Jakarta. (Suara.com/Vessy Frizona)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keliling Jakarta Sekarang Bisa Naik Bajay, Pesannya Online Aja.

Bajay merupakan moda transportasi yang masih dicari warga kota Jakarta.

Atas dasar itu, Grab GrabBajay menggandeng Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, GrabBajay ditujukan untuk memberikan pengalaman berkendara yang unik, cepat, aman, dan nyaman bagi masyarakat, khususnya saat melewati jalur yang sulit dijangkau dengan kendaraan roda empat.

Peluncuran GrabBajay mengokohkan komitmen Grab dalam memperkenalkan solusi-solusi masalah transportasi sehari-hari yang diilhami dari kearifan lokal yang didukung oleh teknologi serta disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan dari masing-masing kota di mana Grab beroperasi.

Baca Juga: Toko Online Ini Jual Es Batu, Ternyata Banyak yang Beli

Tri Sukma Anreianno, Head of Public Affairs Grab Indonesia mengungkapkan, sebagai perusahaan teknologi yang bervisi menjawab tantangan-tantangan transportasi lokal guna mewujudkan kebebasan transportasi untuk seluruh masyarakat Indonesia.

“Kami senang dan berterima kasih atas kesempatan yang diberikan Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta mendukung operasional ikon moda transportasi Jakarta dan program pemerintah dalam menyediakan beragam pilihan layanan transportasi bagi masyarakat melalui GrabBajay. Kami percaya dapat meningkatkan pengalaman pelanggan, khususnya bagi mereka yang ingin mendapatkan akses transportasi yang aman dan nyaman dengan skema harga yang lebih pasti dan terintegrasi di dalam aplikasi,” ujar Tri Sukma Anreianno.

Kehadiran bajay online juga diharapkan dapat membantu upaya pemerintah untuk mengatasi permasalahan pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh kendaraan bermotor khususnya untuk mendukung program Langit Biru dari pemerintah untuk mengurangi pencemaran udara dari kendaraan bermotor. Bajay yang terdaftar dalam GrabBajay merupakan Bajay dengan bahan bakar gas yang ramah lingkungan.

Bajay online memudahkan proses pemesanan layanan Bajay bagi siapapun di Jakarta hanya dengan beberapa sentuhan di layar ponsel cerdas mereka. Penumpang tidak perlu khawatir akan keselamatan dan keamanan mereka ketika menggunakan bajay online karena 100 persen pengendara bajay online melalui uji KIR dan memiliki surat jalan yang berlaku, penumpang dapat mengakses informasi nomor plat bajay di aplikasi dan seluruh pengendara diwajibkan untuk melalui sejumlah pelatihan termasuk pelatihan pelayanan penumpang sebelum mereka dapat mengantar penumpang.

Ada pun keunggulan bajay online yaitu, dapat mengakomodasi dua orang penumpang, dapat mengakomodasi barang belanjaan yang dibeli dari pusat perbelanjaan terdekat Armada Bajay sudah terintegrasi di dalam aplikasi, sehingga para pengguna tidak perlu repot mencari armada di jalan, dan memiliki skema harga yang lebih pasti dan terjangkau bagi pelanggan namun tetap adil bagi para mitra pengemudinya.

Baca Juga: Pengamat: Kemenhub Harus Atur Tarif Promo Ojek Online

Yuk bagi wisawatan yang sedang di Jakarta coba bajay online  berkeliling, seru-seruan menikmati angin segar sambil lihat pemandangan Jakarta. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI