Suara.com - Insiden gelas kopi di salah satu adegan Game of Thrones sempat menghebohkan dunia maya.
Sempat disangka gelas kopi Starbucks, ternyata gelas kopi tersebut hanyalah gelas kopi biasa.
Kendati demikian, Starbucks sudah diperkirakan mendapat untung iklan gratis sebanyak 2,3 miliar USD atau hampir mencapai 33 triliun rupiah, seperti dikutip dari CNBC.
Nah, terkait insiden tersebut, belum lama ini pemeran Sansa Stark, Sophie Turner dituduh sebagai orang yang meletakkan gelas kopi di Game of Thrones tersebut.
Baca Juga: Merinding, di Makam Ini Ribuan Mayat Berjajar Tanpa Peti
Tuduhan tersebut bahkan datang dari suaminya sendiri, Joe Jonas melalui video yang ditampilkan di acara The Tonight Show with Jimmy Fallon.
"Hai Sophie Turner, saya penggemarmu, dan sebenarnya saya jatuh hati padamu. Saya punya pertanyaan buat kamu," ujar Joe Jonas seperti diterjemahkan dari video yang juga dibagikan ulang di Youtube The Tonight Show with Jimmy Fallon.
"Saya nonton Game of Thrones, dan saya pikir kamu yang bertanggungjawab dengan insiden gelas kopi, kan?" tanya Joe Jonas pada Sophie Turner.
Lantas bagaimana cara Sophie Turner mengungkap bahwa bukan dia yang menjadi 'biang kerok' insiden gelas kopi di Game of Thrones?
Baca Juga: Kocak! Dikira Gas Bocor, Ratusan Orang Dievakuasi, Ternyata Bau Buah Ini