Suara.com - Seniman wanita Dain Yoon menjadi viral belakangan ini di media sosial lantaran karya seninya yang tidak biasa dan mengagumkan, walau sekilas membuat pusing.
Tidak hanya sekadar mengaplikasikan eye shadow, lipstick, eyeliner, maskara, atau blush on pada umumnya, tapi juga membuat sebuah ilusi optik yang seakan terlihat menyatu dengan background.
Melansir dari Metro, Dain Yoon pertama kali memulai gaya ilusi optik pada tahun 2016. Sejak itu ia mengembangkan gayanya menjadi desain yang lebih rumit.
Dain Yoon telah menekuni bidang seni sejak berusia 9 tahun. Dia selalu bersekolah di sekolah seni di Korea Selatan, termasuk Korea National University of Arts.
Baca Juga: Cantik Paripurna saat Menikah, Makeup Irish Bella Mirip Bintang Telenovela
Ia punya banyak pengalaman dalam makeup teater dan menggambar di tubuh para aktor. Tetapi banyak dari aktor tidak memiliki kesabaran untuk duduk diam selama berjam-jam.
Karena itu, Dain memutuskan untuk menggunakan wajah dan tubuhnya sendiri sebagai kanvas. "Saya mulai menggambar di wajah saya sendiri karena para aktor tidak benar-benar memiliki kesabaran untuk duduk diam selama tiga hingga 12 jam serta keyakinan bahwa wajah adalah bagian yang paling kuat dan sensitif dari wajah," ujarnya.
Dain Yoon memanfaatkan wajahnya sebaik mungkin. Terlihat skill-nya dalam membuat ilusi optik sangat keren dan membuat banyak orang terkesima.
Ia rutin mengunggah kreasinya di akun Instagram @designdain. Sampai saat ini, Dain Yoon telah menarik lebih dari 400 ribu pengikut dan pernah diundang di acara Ellen DeGeneres untuk membicarakan tentang karya seninya.
Baca Juga: Panduan Agar Kulit Tetap Sehat Saat Pakai Makeup Waterproof