Kiwano sendiri dimakan dengan cara membelah dan langsung memakan isinya karena biji kiwano bisa dimakan.
Namun, ada juga yang lebih memilih untuk menyesap daging buah kiwano dan meninggalkan bijinya.
Sejak identitas kiwano sebagai buah yang dipanen Thanos di Avengers: Endgame ini menyebar, banyak netizen pun turut penasaran dan meninggalkan aneka komentar.
''Tapi yg dipanen thanos gede banget kiwanonya. Doi ampe tergopoh-gopoh ngangkutnya pas naik tangga kedalem rumah.''
Baca Juga: Tembus 50 Juta, Avengers: Endgame Menjadi Film Paling Banyak Dicuitkan
''Jadi penasaran rasanya. Jadiin bisnis di indo boleh juga nih mumpung booming.''
''Untung ga dilabelin sendiri sama dia, bisa bisa namanya jadi Kiwanos.''
''Kalo shootingnya di Indonesia yg dipanen Thanos buah ceplukan,'' kelakar netizen lain.
Kamu penasaran juga rasa buah kiwano yang ditanam Thanos ini?
Baca Juga: Muncul di Avengers: Endgame, Desa di Skotlandia Diburu Penggemar Marvel