Diterpa Isu Retak, Apa yang Bakal Terjadi jika Kate Middleton Bercerai?

Jum'at, 03 Mei 2019 | 16:56 WIB
Diterpa Isu Retak, Apa yang Bakal Terjadi jika Kate Middleton Bercerai?
Kuncir rambut Kate Middleton. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini tersebar kabar bahwa Pangeran William selingkuh saat Kate Middleton hamil anak ketiga mereka, Pangeran Loius. Pewaris tahta tersebut diisukan selingkuh dengan tetangga bangsawannya, Rose Hanbury.

Hingga kini, pihak kerajaan belum memberikan klarifikasi tentang rumor tersebut. Namun, melalui pengacaranya, Pangeran William sudah memberikan pernyataan yang mengungkapkan jika hal tersebut hanya gosip belaka bukan fakta.

''Selain palsu dan merusak, publikasi spekulasi terkait kehidupan pribadi klien kamu juga merupakan pelanggaran privasi menurut pasal 8 Konvensi Eropa untuk Hak Asasi Manusia,'' ungkap pengacara Pangeran William dari firma hukum London Harbottle dan Lewis, seperti dikutip dari HollywoodLife.

Selain menyampaikan klarifikasi tentang rumor tersebut, pihak pengacara Pangeran William juga mengancam bakal mengambil tindakan hukum terhadap media Inggris yang menyebarkan rumor tersebut.

Baca Juga: Imut Banget, Intip Foto Pangeran Louis Hasil Jepretan Kate Middleton

Hanya saja karena rumor perselingkuhan Pangeran William dan Rose Hanbury ini terlanjur mencuat, munculah spekulasi bagaimana jika Kate Middleton bercerai dengan Pangeran Wiiliam. Kira-kira apa yang akan terjadi?

Pangeran William dan Kate saat Perkenalkan Prince Louis [AFP]
Pangeran William dan Kate saat Perkenalkan Prince Louis [AFP]

Dilansir dari laman Cheat Sheet, Kate Middleton bakal diberikan rumah baru oleh keluarga kerajaan untuk memudahkan tiga anaknya mengunjungi sang ibu.

Jika pasangan kerajaan yang sangat diidolakan ini bercerai, sudah dipastikan Kate Middleton tak bisa membawa tiga anaknya pindah keluar Inggris. Hal itu mengingat mereka adalah keturunan langsung pemegang tahta.

Kate Middleton juga akan mendapatkan tunjangan perceraian dari Pangeran William. Namun, nilainya akan lebih kecil daripada Putri Diana dulu saat bercerai dari Pangeran Charles.

Tunjangan perceraian ini ditentukan oleh lamanya pernikahan. Kate Middleton dan Pangeran William menikah selama delapan tahun, sedangkan pernikahan Pangeran Charles dan Putri Diana berlangsung 15 tahun.

Baca Juga: Ganti Gaya, Ternyata Kate Middleton Punya Fashion Stylist Baru

Pangeran William dan Kate Middleton. (shutterstock)
Pangeran William dan Kate Middleton. (shutterstock)

Ratu Elizabeth II pun akan ikut campur soal persetujuan perceraian itu. Kembali lagi ke tahun 1995, yakni saat pemberitahuan media tentang perselingkuhan Pangeran Charles, sang Ratu meminta pasangan ini segera bercerai karena dianggap sudah tidak sehat lagi.

Selain jika Pangeran William dan Kate Middleton bercerai, Ratu Elizabeth II akan memutuskan apakah Kate bisa menggunakan gelar kerajaannya atau tidak.

Saat kasus perceraian Putri Diana dulu, sang Ratu membolehkannya tetap menggunakan gelar Her Royal Highness Princess Diana. Hanya saja, Charles menentangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI