Ini Alasan Lelaki juga Butuh Perawatan Kulit

Jum'at, 03 Mei 2019 | 15:18 WIB
Ini Alasan Lelaki juga Butuh Perawatan Kulit
Ilustrasi perawatan wajah lelaki. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ini Alasan Lelaki juga Butuh Perawatan Kulit

Keinginan untuk memiliki kulit sehat serta terawat tidak hanya menjadi harapan kaum hawa tapi juga para lelaki. Meski demikian ada beberapa perbedaan mendasar antara kulit lelaki dan kulit perempuan. Itu sebabnya kebutuhan dan perawatannya pun berbeda.

Disampaikan dr. Yuda Ilhamsyah, SpKK dari Bamed Skin Care, ada beberapa perbedaan karakteristik antara kulit lelaki dan perempuan, salah satunya ketebalan kulit dimana kulit lelaki Iebih tebal bila dibandingkan kulit perempuan. Umumnya produksi dan kelenjar minyak pada kulit lelaki juga Iebih banyak bila dibandingkan kulit perempuan.

”Karena karakteristik dan jenis kulit lelaki yang lebih tebal, berminyak dan berambut maka perawatan untuk kulit lelaki harus disesuaikan kondisi dan jenis kulit tersebut. Pemilihan pembersih muka, tabir surya, produk shaving, moisturizer selain yang diperuntukan untuk jenis kulit lelaki tetapi juga harus mempertimbangkan penyakit kulit yang mendasari," ujar dr Yuda dalam temu media di Jakarta, Jumat (3/5/2019).

Baca Juga: Manfaat Lidah Buaya dan Kaktus untuk Perawatan Kulit

Dr Yudha menambahkan, permasalahan kulit yang paling banyak dihadapi kaum lelaki sebagian besar adalah jerawat dan bekas jerawat, pori-pori besar, kulit sensitif, dermatitis atopik, dermatitis seboroik dan keratosis seboroik.

”Tidak ada satu jenis terapi yang paling tepat untuk lelaki pada segala jenis usia dan segala aktivitas. Terapi yang diberikan selalu bersifat personalized, terapinya juga akan disesuaikan dengan kondisi dan jenis kulit pasien, usia, aktivitas, lifestyle, kepatuhan dan keinginan dari pasien itu sendiri," imbuhnya.

Namun menurut dr Yudha jenis terapi yang paling aman dan sering dikerjakan pada pasien lelaki antara lain, chemical peeling, microdermabrasi dan suntik jerawat.

"Kenapa lelaki butuh perawatan karena kulit adalah organ terbesar di tubuh. Kulit yang sehat akan membuat percaya diri lelaki meningkat," tandasnya.

 

Baca Juga: Mau Cantik ala Korea? Coba Terapkan Trik 7&7 Perawatan Kulit Saat Haid

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI