Para Penumpang dan Kru Bersatu Selamatkan Bayi di Pesawat

Selasa, 30 April 2019 | 14:47 WIB
Para Penumpang dan Kru Bersatu Selamatkan Bayi di Pesawat
ilustrasi bayi menangis di pesawat [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para Penumpang dan Kru Pesawat Bersatu Selamatkan Bayi di Pesawat

Sebelum memutuskan bepergian menggunakan pesawat, kita dianjurkan untuk memastikan diri berada dalam kondisi fit. Karena seperti diketahui perjalanan di udara sangat sulit jika terjadi suatu masalah.

JIka ada alasan medis yang mengharuskan naik pesawat pun biasanya disertai dengan syarat dan pengawasan ketat oleh tim medis.

Namun tidak semua kondisi berjalan lancar seperti yang dialami ibu bernama Janay Flowers ini yang melakukan perjalanan bersama bayinya dari Tampah menuju San Antonio.

Baca Juga: Ular Piton Terbang Sejauh 14 Ribu Km di Koper Penumpang Pesawat

Ditengah perjalanan, ia tiba-tiba panik karena buah hatinya mendadak demam tinggi.

Dilansir laman Fox News, wanita ini menggunakan pesawat milik maskapai American Airlines. Janay terkejut seketika mengetahui bayinya yang bernama Navaeh ini tiba-tiba demam tinggi.

Bayi berusia 11 bulan ini terus menunjukkan gejala demam yang mengkhawatirkan.

Beberapa menit sebelum transit di Bandara Internasional Dallas Forth Worth, kaki bayi kecil ini mulai membiru dan mulutnya berbusa.

Mengetahui keadaan bayinya memburuk, Janay hanya bisa menangis. Pramugari dan penumpang lain yang melihat kondisi buah hati Janay memburuk segera menolong bayi tersebut.

Baca Juga: Penumpang Pesawat Beralih ke Kereta Api, KAI Siapkan Kursi Tambahan

Beberapa pramugari dengan sigap melacak denyut nadi serta memberikan oksigen kepada Navaeh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI