Suara.com - Biyan Hadirkan Capsule Collection Studio 133 dalam Ramadan Soiree
Desainer kenamaan Indonesia, Biyan, melalui Studio 133 menampilkan koleksinya di pagelaran trunk show. Koleksi ini hadir secara ekslusif di Galeries Lafayette dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.
Untuk event kali ini, Biyan Studio 133 menghadirkan koleksi kapsul. Biyan mengungkap, desainnya memadukan ragam motif Indonesia dengan desain yang modern.
"Menggunakan ragam metrial yang terkesan ringan flowy, koleksi kali ini memberi ilustrasi mengenai romantisme dalam berpetualang dan menemukan hal baru yang menarik," ungkap Biyan saat ditemui Suara.com di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (24/4/2019).
Baca Juga: Jelang Ramadan, Pemprov DKI Antisipasi Serbuan PKL di Pasar Tanah Abang
Kemahiran Biyan dalam mendesain nampak dari caranya memadu padankan motif dengan detil embellishment yang cantik, koleksi ini wajib diburu bagi para pecinta mode tanah air.
"Saya lagi suka untuk menggarap sesuatu yang kontras, pastel. Seperti warna mint, pink, peach, digabung dengan warna yang kontras, semisal navvy, grey, hijau tua, yang mana mewakili aspek-aspek dari Ramadan itu sendiri," jelasnya.
Dikatakan oleh Biyan, bahwa koleksinya kali ini adalah untuk yang keenam kalinya hadir secara limited edition di Galery Lafeyette.
"Ada dress, kaftan, long dress, gelabah, jelabah, kebaya panjang, celana, dan sarung," paparnya.
Kerjasama ini menjadi satu kesatuan untuk kami menghadirkan koleksi yang lengkap dan menjadi ciri bagi pelanggan setia Galery Lafayette.
Baca Juga: Ada Nuansa Modern Tradisional di Koleksi Biyan Studio 133
"Sebagai salah satu momen yang ditunggu, kami memberi apresiasi kepada pelanggan dan pecinta mode Indonesia dengan cara menyediakan beragam koleksi busana dan fesyen yang tidak hanya mengikuti tren tetapi juga ekslusif," tutur Arnolda Ratna Sidatra selaku Marketing Direktur PT Lestari Internusa.