Suara.com - Penggila Iron Man, Billy Davidson Pernah Khilaf Beli Action Figure Rp 60 juta.
Aktor tampan Billy Davidson ternyata seorang maniak mainan lho.
Tapi tentu saja bukan sembarang mainan, Billy mengaku mengoleksi puluhan mainan action figure bertema Iron Man.
Hal tersebut ia ungkapkan saat ditemui dalam acara peluncuran item fesyen bertema Marvel Studios’ Avengers: Endgame, di Jakarta, Senin 22 April 2019.
Baca Juga: 5 Hotel di Lokasi Wisata Bertema Mainan
"Sejak 2008 sudah koleksi action figure. Gak tau dari dulu suka aja bahkan dari kecil kalau punya mainan cenderung gak gue mainin, gue pajang," katanya.
Untuk koleksi bertema Iron Man pertamanya, Billy harus merogoh kocek cukup dalam atau sekitar Rp 5 juta.
Apalagi saat itu ia masih seorang anak kuliahan. Maka untuk membeli sebuah mainan seharga Rp 5 juta, Billy mengaku harus cukup bersusah payah dan menabung.
"Berasa mahal banget waktu itu jadi harus nabung," tambahnya.
Semua berubah ketika Billy terjun ke dunia entertainment. Ia mengaku hobinya mengoleksi action figure semakin menggila kala memiliki penghasilan sendiri.
Baca Juga: Dugaan Limbah Medis Didaur Ulang Jadi Mainan, Ini Tanggapan ARSADA
"Pernah lagi kalap banget, sekali belanja bisa beli patung harga 19 juta, 24 juta, dibeli berbarengan langsung."
Bukan tanpa protes, beberapa teman terdekatnya bahkan menganggap ia telah melakukan hal yang berlebihan.
Tapi Billy memiliki alasan mengapa ia tetap keukeuh mengeluarkan banyak uang demi hobinya tersebut.
"Kadang sadar, tapi pembelaan anak-anak action figure adalah investasi. Ini kalau dijual harganya tetap sama, gak bakalan turun," ujarnya.
Pernah, kata Billy, ia membeli sebuah action figur seharga Rp 6.5 juta tapi sekarang sudah dibandrol dengan harga Rp 46 juta.
Kini Billy Davidson mengaku memiliki sekitar 40 action figure original dengan harga beli bervariasi mulai dari Rp 2 juta sampai Rp 60 juta.