Suara.com - Tanpa Ijasah S1, Bisa Bergaji Besar di Perusahaan-Perusahaan Ini.
Mengenyam bangku kuliah selama empat tahun dianggap sebagai jembatan untuk mendapatkan pekerjaaan yang lebih baik. Namun studi terbaru yang dikumpulkan oleh situs jejaring karir, LinkedIn, fakta yang ditemukan justru berbeda.
Laura Lorenzetti, editor di LinkedIn, menemukan bahwa banyak perusahaan terkemuka, termasuk Google, Airbnb, Facebook, dan Oracle, yang merekrut karyawan baru dengan gaji fantastis di mana gelar sarjana selama empat tahun tak lagi diperlukan.
"Gelar empat tahun bukannya tidak dibutuhkan sama sekali, tetapi kami mulai melihat perubahan dalam apa yang dicari perusahaan-perusahaan ini," kata Laura.
Baca Juga: Waspada, Psikopat Ternyata Tertarik pada Jenis Pekerjaan Ini
Laura menekankan bahwa kini orang-orang masih menilai bahwa gelar sarjana sangat penting dalam mencari kerja. Nyatanya di dunia kerja sesungguhnya, gelar hanyalah seonggok dokumen ijasah, yang lebih dibutuhkan perusahaan adalah keterampilan nyata dari para karyawan.
Beberapa pekerjaan bergaji tinggi di perusahaan terkemuka yang tak memerlukan gelar sarjana antara lain Brand Director di Apple, di mana dalam lowongan tersebut hanya mengatakan bahwa calon karyawan dengan gelar sarjana lebih disukai. Selain itu ada pula lowongan sebagai editor di Apple News, yang mana gelar sarjana atau master lebih disukai atau calon karyawan memiliki pengalaman kerja di bidang yang sama sebelumnya.
Ada pula lowongan sebagai manajer akun untuk Google Cloud yang bermarkas di Chicago yang hanya menyantumkan prasayarat gelar sarjana atau pengalaman praktis yang setara. Untuk gajinya sendiri, Brand Director Apple dapat menghasilkan sekitar Rp 2,8 miliar, sementara editor dan manajer akun sekitar Rp 850 juta.
LinkedIn mengungkapkan bahwa pekerjaan terbaik yang tidak memerlukan gelar sarjana empat tahun termasuk perancang mekanik, teknisi listrik, teknisi manufaktur, dan teknisi telekomunikasi .
Desainer mekanik di perusahaan top delapan kali lebih kecil kemungkinannya untuk memiliki gelar sarjana empat tahun, dan teknisi listrik tujuh kali lebih kecil kemungkinannya. Untuk pendapatannya sendiri, desainer mekanik menghasilkan sekitar Rp 1 miliar dan teknisi listrik sekitar Rp 977 juta.
Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Pekerjaan yang Tak Sesuai Passion
Salah satu desainer UX untuk Netflix, Hannah Maddy, berbicara kepada LinkedIn tentang riwayat pendidikannya yang tak sampai menorehkan gelar sarjana. Namun berkat ketekunan dan keingintahuannya untuk memelajari hal baru, kini ia bisa menempati posisi top di perusahaan terkemuka.