11. Kenakan beberapa sarung tangan atau coba untuk menghindari kontak dengan deterjen dan terlalu banyak bersentuhan dengan pembersih bahan kimia. Bahan-bahan pembersih kimia dapat menghilangkan minyak alami di tangan atau kuku Anda.
12. Ladies, cobalah untuk menghindari ekstensi kuku penuh seperti gel atau kuku akrilik. Ini dapat menyebabkan kuku patah dan membuat kuku alami Anda rusak. Butuh waktu berbulan-bulan, hingga satu tahun penuh untuk memulihkannya.
13. Kuku akrilik sangat cantik, bukan? Nah, jika Anda harus menggunakannya, maka cobalah ekstensi ujung kuku Anda saja. Cara ini membuatnya tidak menyentuh kuku secara penuh atau memengaruhi seluruh kuku Anda.
14. Beberapa cat kuku, secara umum, mengandung racun yang larut ke dalam kulit Anda dan dapat menyebabkan kerusakan pada tubuh Anda dalam jangka panjang.
Baca Juga: Ahli Waris Keluarga Korban Banjir Sentani Dipastikan Dapat Santunan
15. Jangan abaikan kuku jari kaki Anda. Segala sesuatu yang Anda lakukan untuk kuku tangan Anda, juga berlaku untuk kuku kaki Anda.