Suara.com - Resort Anti Gempa di Jepang, Bentuknya Mirip Rumah Iglo di Kutub Utara.
Berada di ketinggian 1800 kaki, Aso Farm Land membentang di Taman Nasional Aso Kuju, Jepang. Di kompleks penginapan ini terdapat sekitar 450 bangunan resort polistiren anti gempa.
Dengan desain unik nan menggemaskan, Aso Farm Land sekilas membawa pengunjung seolah berada di taman bermain yang penuh warna.
Beragam karakter kartun berbentuk hewan tersemat dalam rumah unik tersebut.
Baca Juga: Wajahnya Bule Banget, 5 Potret Chelsea Adik Pevita Pearce
Desain bangunan resort dibuat menyerupai rumah iglo di Kutub Utara. Ditambah dengan ornament karakter kartun hewan, itu semua ada di dalam rumah.
Selain menginap, di kompleks ini para wisatawan dapat menikmati beragam fasilitas dari restoran, mulai dari pemandian air panas hingga spa.
Untuk hiburan, para wisatawan dapat melihat aksi menggemaskan hewan pengerat khas Taman Nasional Aso Kuju, Kapibara.
Untuk menyambangi kompleks Aso Farm Land, wisatawan harus bertolak dari Stasiun Torichosuji di pusat kota Kumamoto, menggunakan kereta sekitar 1 jam 16 menit. Dari stasiun kita dapat berjalan sekitar 2 menit menuju lokasi dilansir dari Guideku.com.
Untuk bermalam di resort Aso Farm Land, pengunjung harus menyiapkan dana sekitar Rp 4 juta per malam. Berminat? (Aditya Prasanda)
Baca Juga: Top 3: Tak Pakai Bra, Artis Ogah Makan Hingga Ingin Mati