Mabuk Berat, Bola Mata Pria Ini Lepas dan Menggelinding

Minggu, 10 Maret 2019 | 09:05 WIB
Mabuk Berat, Bola Mata Pria Ini Lepas dan Menggelinding
ilustrasi zat campuran untuk mabuk [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Betapa terkejutnya dokter saat menangani pasien pria ini.

''Bola mata pria ini telah lepas setidaknya selama enam jam sebelum pasien tiba di rumah sakit untuk kami tangani,'' kata dokter Ma Baofeng di Departemen Ophtalmogy, seperti dikutip dari Nextshark.

''Ini terlalu lama untuk bola mata berada di luar soket, dan mata ini pastinya sudah terkontaminasi,'' tambahnya.

Sayangnya, karena kerusakan tersebut, mata milik pria ini tak mungkin lagi ditempatkan kembali dalam rongga miliknya.

Baca Juga: Muslim di China Dipaksa Makan Babi dan Minum Alkohol, Upaya Cegah Ekstremis

Dokter mengatakan pria tersebut bisa memasang bola mata palsu untuk menutupi rongga tersebut sebagai alternatif.

Masih belum jelas apa yang sebenarnya terjadi hingga mata pria ini bisa jatuh keluar dari rongga mata.

Sampai berita ini ditulis, dokter terkait belum resmi merilis apakah hal tersebut murni terjadi karena kecelakaan atau sang pasien memiliki kelainan medis.

Saat ditanya tim medis apa yang sebenarnya terjadi hingga mata pria ini lepas dari rongga, pasien hanya berkata waktu itu dirinya dalam keadaan terlalu mabuk.

Pasien pria ini terlalu banyak minum-minuman beralkohol sampai sama sekali tak ingat apa yang telah terjadi.

Baca Juga: Vodka Membuatku Buta, Inilah Kisah Wanita yang Keracunan Alkohol

Duh, seram juga ya kalau sampai matanya lepas begitu!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI